Teknologi

PBB Larang Gunakan Robot untuk Perang

SURABAYA, FaktualNews.co – Delegasi dari berbagai negara berkumpul di rapat PBB (persatuan bangsa-bangsa). Mereka mendiskusikan pemanfaatan robot sebagai senjata perang.

Hasilnya, 22 negara anggota PBB mengusulkan untuk melakukan pelarangan terhadap robot perang. Mereka melarang pengembangan dan penggunaan robot otonom yang dapat membunuh.

“Hal itu pula didukung oleh para ahli kecerdasan buatan, dan pakar robotik. Mereka dikatakan mengirimkan surat kepada pemimpin negara agar mendukung upaya pelarangan senjata otonom,” demikian dikutip dari Ubergizmo, Selasa (21/11/2017).

Konon, kekhawatiran ini mengemuka karena beberapa perusahaan pertahanan swasta telah mulai melakukan investasi yang besar untuk membuat senjata otonom.

Sejumlah negara yang hadir dalam rapat tersebut sepakat perlu adanya instrumen yang mengikat hukum untuk menentukan pemanfaatan teknologi tersebut.

Tapi sebagian negara juga telah menerima bahwa beberapa bentuk kontrol manusia harus dipertahankan melalui sistem persenjataan.

Meski demikian pertemuan itu masih belum mendapatkan keputusan. Mereka hanya bisa mengatur dasar pembicaraan yang bakal menjadi isu global di masa depan. Dalam waktu dekat ini, larangan tersebut masih belum bisa dijalankan.