Peristiwa

Polisi Kontrak dengan Siswa Tangkal Peredaran Narkoba

SURABAYA, FaktualNews.co – Banyaknya penyalahgunaan narkotika di kalangan remaja khususnya pelajar, membuat petugas kepolisian memberikan priorotas utama dengan terjun langsung ke sekolah.

Namun, bukan dengan cara menggeledah atau melakukan penangkapan, melainkan dengan pendekatan pengetahuan, yakni memberikan penyuluhan akan bahaya penyalahgunaan narkotika. Serta ancaman hukuman bagi pengguna, pengedar serta bandar narkoba.

Setelah Polsek Tegalsari Surabaya yang blusukan bersama tiga pilar, kali ini Polsek Simokerto bersama tiga pilar juga melakukan hal yang sama. Tiga pilar tersebut blusukan melakukan pembinaan di sekolah SMA Nurul Huda Jalan Sencaki 64, Kota Surabaya.

Dalam wejangannya, Kapolsek Simokerto Kompol Masdawati Saragih mengatakan, agar jangan terpenggaruh dengan narkoba. Harena hal itu bisa merusak masa depan para siswa. Selain itu, dampak narkoba juga mematikan dan menyakitkan.

“Kita bersama tiga pilar akan selalu memberikan penyuluhan tentang bahaya narkoba secara berkala, karena kita tahu pemakai narkoba di kota Surabaya ini sudah merambah ke kalangan remaja bahkan anak-anak pelajar,” kata Masdawati, Selasa (21/11/2017).

Sebagai siswa dan siswi, lanjut Masdawati tugas utama mereka adalah belajar dan belajar. Serta patuh terhadap orang tua dan di sekolah patuh kepada guru agar cita-citanya bisa tercapai dengan membiasakan hidup sehat.