FaktualNews.co

Amankan Natal dan Tahun Baru, Polrestabes Surabaya Siagakan 1200 Personel

Peristiwa     Dibaca : 933 kali Penulis:
Amankan Natal dan Tahun Baru, Polrestabes Surabaya Siagakan 1200 Personel
FaktualNews.co/Ekoyono/
Kapolrestabes Surabaya, Kombes Pol Rudi Setiawan (tengah) saat melakukan pengecekan personel.

SURABAYA, FaktualNews.co – Sebanyak 1200 personel gabungan Polri, TNI dan Pemkot Surabaya disiagakan guna pengamanan perayaan natal dan tahun baru 2018. Selain itu juga dibantu anggota Pramuka serta Ormas.

“Pengamanan dipusatkan khususnya tempat ibadah, pusat perbelanjaan dan fasilitas transportasi seperti terminal,” kata Kapolrestabes Surabaya, Kombes Pol Rudi Setiawan, saat memimpin gelar pasukan Operasi Lilin Semeru 2017 di halaman utama Mapolrestabes Surabaya pada, Kamis (21/12/2017).

Dalam pengaman tersebut tidak hanya dipusatkan ditempat keramaian namun juga di titik kerawanan yang sudah ada beberapa titik tertentu dan sudah di antisipasi.

“Kita juga akan antisipasi teror, petugas sudah bekerja sama dengan jajaran Inteligent satuan samping serta Densus 88 untuk mendeteksi sejak dini,” tambah Kapolrestabes.

Sementara untuk gereja yang akan melaksanakan natal, petugas akan melakukan pembersihan gereja, akan di lakukan sterilisasi guna memastikan bahwa ancaman itu tidak ada.

Disamping geraja, mall, tempat pertokoan, tempat wisata yang menjadi tujuan masyarakat berlubur juga menjadi prioritas dalam pengamanan.

“Untuk petasan dalam perayaan Tahun Baru, saya katakan tegas untuk mencegah jangan sampai masuk di Surabaya. Jika ada distributor pedagang yang mokong akan ditindak tegas,” pungkas Rudi.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul