FaktualNews.co

Marquez Diprediksi Sulit Samai Rekor Juara Dunia Rossi

MotoGP     Dibaca : 1147 kali Penulis:
Marquez Diprediksi Sulit Samai Rekor Juara Dunia Rossi
FaktualNews.co/Istimewa/
Pembalap MotoGP Marc Marquez saat merayakan gelar juara 2017.

SURABAYA, FaktualNews.co – Legenda MotoGP Kevin Schwantz, ragu jika Marc Marquez akan menyamai rekor Valentino Rossi dalam hal koleksi gelar juara dunia ajang bergengsi balap motor kelas dunia itu.

Mantan pembalap berpaspor Amerika Serikat itu justru The Baby Alien –julukan Marquez– takkan mampu menandingi kehebatan seorang legenda Rossi. Sebab ia meyakini bahwa para pembalap di kelas Moto2 dan Moto3 saat ini juga memiliki kemampuan yang patut diperhitungkan.

“Saya tidak sependapat karena ada begitu banyak bakat di Moto2 dan Moto3 sekarang. Saya pikir ada banyak pembalap cepat dan berbakat yang harus masuk ke MotoGP terlebih dahulu. Tapi saya rasa angka Valentino tidak terjangkau di era modern,” ungkap Schwantz, mengutip dari Motorsport-Total, Kamis (28/12/2017).

Sementara itu menanggapi kabar Marquez yang akan hengkang dari Honda pascamusim 2018, Schwantz memiliki pendapat sendiri. Menurutnya, rekan Dani Pedrosa itu memiliki peluang untuk bisa pindah. Pasalnya, dominasi Marquez di Honda pun sudah tidak terbantahkan lagi. Bukan tidak mungkin kakak dari Alex Marquez itu mencoba mencari suasana baru.

“Saya pikir dia akan melakukan sesuatu yang berbeda. Ia terbukti tampil dominan di Honda. Tentu akan menarik jika dia bisa melakukannya di tempat lain,” pungkasnya.

Saat ini pembalap berpaspor Spanyol itu kini telah mengoleksi enam gelar usai menjuarai MotoGP pada musim 2017. Sementara Rossi sejauh ini telah sukses mengumpulkan sembilan gelar juara dunia dari ajang grand prix yang terdiri dari satu gelar di kelas 125cc, satu titel 250cc dan tujuh kali juara dunia kelas MotoGP.

Sementara Marquez baru mengoleksi enam gelar yang terdiri dari satu gelar di kelas 125cc dan 250cc, serta empat titel di MotoGP. Dengan usia yang baru menginjak 24 tahun, Marquez masih memiliki peluang untuk bisa memenangi banyak gelar di kelas MotoGP.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Z Arivin