JOMBANG, FaktualNews.co – Para pemilih pemula dalam perhelatan Pemilihan Bupati (Pilbup) Jombang Tahun 2018, memiliki parapemeter sendiri dalam menentukan siapa yang akan dipilih sebagai Bupati Jombang.
Sosok yang merakyat, jujur dan berpengalaman, menjadi favorit untuk dipilih oleh kelompok muda Jombang. Pada sisi lain, banyak juga para pemilih pemula yang tidak memiliki acuan untuk menentukan pilihan.
Hal itu terungkap berdasarkan hasil survei yang dilaksanakan oleh Litbang FaktualNews.co, pada Oktober – November 2017. Dari 600 responden yang terlibat survei, 17,83 persen menyatakan akan memilih pemimpin yang merakyat.
Selain merakyat, sosok yang jujur juga menjadi pertimbangan serius bagi kalangan muda Jombang untuk dipilih sebagai pemimpin. Sebanyak 8,83 persen respon, menyatakan memilih Bupati berdasarkan pertimbangan tingkat kejujuran calon.
Lalu, sebanyak 7 persen responden dari kalangan pelajar dan mahasiswa yang terlibat survei, menyatakan memilih Bupati Jombang berdasarkan pertimbangan pengalaman.
Berdasarkan hasil survei, pertimbangan lain dalam memilih Bupati Jombang, yakni, sikap pemimpin yang bijaksana, tegas, muda, berprestasi dan santun. Lalu, ada pula pertimbangan memilih karena calon pintar, inovatif dan ganteng.
Hasil survei juga menemukan banyaknya para pemilih pemula yang belum memiliki patokan untuk memilih Bupati. Sebanyak 16 persen responden menyatakan belum memiliki alasan. Sedangkan, sebanyak 6 persen menyatakan memiliki alasan lain.
Litbang FaktualNews.co melaksanakan survei dengan melibatkan 600 responden di wilayah Kabupaten Jombang, Jawa Timur.
Responden berasal dari pelajar tingkat SMA/SMK/MA dengan usia 17-20 tahun. Sebagian responden berasal dari Perguruan Tinggi yang belum memilih saat Pilkada Jombang Tahun 2013.