FaktualNews.co

Hujan Deras Mengguyur, Kantor KPU Pamekasan Kebanjiran

Peristiwa     Dibaca : 1268 kali Penulis:
Hujan Deras Mengguyur, Kantor KPU Pamekasan Kebanjiran
FaktualNews.co/Mulyadi/

PAMEKASAN, FaktualNews.co – Akibat hujan lebat mengguyur wilayah perkotaan dan sekitarnya, Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pamekasan, Madura, Jawa Timur, terendam banjir, Selasa (02/01/2018).

Intensitas hujan yang deras mengakibatkan air sungai yang berada tepat di sisi barat, meluap hingga masuk ke area kantor KPU yang terletak di Jl Brawijaya 34 Pamekasan.

“Sekalipun hanya berlangsung dalam hitungan jam, tapi hujannya cukup lebat. Sehingga air di kali (sungai) meluap dan menggenangi kantor,” ungkap salah satu warga yang berada disekitar KPU Pamekasan, Selasa (2/1/2018) siang.

Diketahui, kantor KPU maupun kantor Kemenag (Eks STAIN Pamekasan) yang berada di Jl Brawijaya, Kelurahan Juncangcang, Kecamatan Pamekasan.

Kawasan itu, hampir selalu menjadi langganan banjir tiap kali musim hujan. Apalagi, posisi kedua kantor tersebut terbilang berada di posisi rendah dan ada di saluran air.

Syafie, warga setempat menambahkan, meluapnya air sungai yang berdampak pada terendamnya kantor KPU dan Kantor Kemenag Pamekasan, disebabkan kondisi sungai sudah tidak cukup dan tidak memadai untuk menampung air akibat hujan deras.

Sementara itu, Hamzah, selaku ketua KPU Pamekasan, belum bisa memberikan Konfirmasi, terkait apakah ada berkas ataupun dokumen yang terdampak banjir.

KPU Pamekasan sendiri, berencana membuka pendaftaran pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati sebagai peserta Pemilihan Bupati (Pilbup) Pamekasan, Senin (8/1/2018) hingga Rabu (10/1/2018) mendatang.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Muhammad Syafi'i