Politik

Pilbup Jombang 2018 : Naik Becak, Duet Syafiin-Chairul Antarkan Berkas Pendaftaran ke KPU

JOMBANG, FaktuaNews.co – Berbeda dengan pasangan lainnya, calon bupati (cabup) dan calon wakil bupati (Cawabup) Jombang, Purn Kombes Pol Syafiin-Chairul Anam mendaftar ke KPU Jombang dengan cara yang unik. Pasangan ini menumpangi becak yang diiringi ratusan pendukung, Rabu (10/1/2018).

Sekitar pukul 15.30 WIB, dengan mengendarai becak, pasangan Syafiin-Chairul sampai di KPU Jombang. Setelah sebelumnya melakukan persiapan pendaftaran di Hotel Yusro. Syafiin yang akrab disapa Gus Syaf) bertindak sebagai pengayuh becak dan Chairul Anam menjadi penumpangnya.

“Kami mohon dukungan untuk maju dalam calon bupati Jombang serta wakil bupati Jombang. Hari ini kami mendaftarkan diri,” kata Gus Syaf.

Chairul Anam yang saat ini menjabat sebagai anggota DPRD Jombang ini telah direstui oleh DPP PDI Perjuangan untuk maju sebagai calon wakil bupati berpasangan dengan Syafiin yang berlatar belakang polisi.

Sementara itu, pasangan yang diiringi puluhan becak ini diterima oleh ratusan pendukungnya yang berbaju merah di KPU Jombang. Pasangan ini diantar langsung oleh Ketua DPC PDI Perjuangan Jombang, Marsaid beserta pengurus cabang PDI Perjuangan Jombang dan ratusan kader serta simpatisan PDI Perjuangan.

Hadir juga kader dari partai Hanura beserta Ketua DPC Hanura Jombang, Kartijo dan PKPI Jombang. Pasangan ini merupakan pasangan ketiga yang mendaftarkan diri ke KPU Jombang setelah Hj Mundjidah Wahab-Sumrambah dan Nyono Suharli Wihandoko-Subaidi Muchtar.

Pasangan Syafiin-Chairul yang disingkat Syahrul diterima oleh Ketua KPU Jombang, Muhaimin Shofie beserta Komisioner KPU lainnya. KPU Jombang sebelumnya juga sudah membuka kesempatan bagi calon independen, tetapi tidak ada yang mendaftar.