JOMBANG, FaktualNews.co – Kecelakaan tunggal terjadi di Jalan Utama arah Surabaya – Madiun, tepatnya di wilayah Desa Pandanwangi, Jombang, Kamis (11/1/2018) petang. Truk dari Pandaan yang sedang menuju arah Semarang nyungsep di parit dekat dengan rel kereta api.
Truk tersebut dikemudikan oleh Soir (36), warga Pasuruan. Peristiwa itu terjadi akibat truk mengalami rem blong.
Informasi yang berhasil dihimpun, truk tersebut dari arah Surabaya ke arah Barat. Saat mendekati traffic light di barat Stasiun KA Jombang, sopir truk menyadari jika rem kendaraannya bermasalah.
“Tiba-tiba rem blong. Daripada menabrak orang yang di perempatan, akhirnya saya banting stir ke kiri,” beber Soir, sang sopir.
Beruntung, tidak ada korban jiwa akibat kejadian itu. Sopir truk mengalami luka ringan.