FaktualNews.co

Diresmikan Bupati Jombang, Pendopo Balai Desa Madiopuro Jadi Ikon Desa

Birokrasi     Dibaca : 1639 kali Penulis:
Diresmikan Bupati Jombang, Pendopo Balai Desa Madiopuro Jadi Ikon Desa
FaktualNews/Istimewa/

JOMBANG, FaktualNews.co – Pendopo di Balai Desa Madiopuro, Kecamatan Sumobito, Kabupaten Jombang, Jawa Timur, diharapkan bisa menjadi ikon desa.

Hal itulah yang disampaikan oleh Bupati Jombang, Nyono Suharli Wihandoko, saat meresmikan Balaidesa Madiopuro Kecamatan Sumobito, Rabu (10/1/18) lalu.

“Pendopo yang sudah selesai pembangunannya dan diresmikan ini akan menjadi ikon Desa Madiopuro. Dan kedepan harus menjadi motivasi bagi para perangkatnya untuk lebih bersemangat dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,”

Menandai peresmian pendopo tersebut, Bupati Nyono menanda tangani sebuah prasasti yang disaksikan Kades Madiopuro dan ratusan warga yang hadir.

Suwito, Kepala Desa Madiopuro mengaku senang setelah bupati meresmikan Pendopo balaidesa tersebut. Ia mengungkapkan peletakan batu pertama pembangunan pendopo ini juga dilakukan oleh Bupati Nyono bersama jajaran Forkopimda.

“Dulu tanggal 22 Nopember 2016, gedung kelembagaan disini juga diresmikan oleh Bupati, sekarang pendoponya. Ini akan menjadi motivasi untuk memberikan pelayanan kepada warga kami,”ucap Suwito.

Selain meresmikan pendopo balaidesa, pada kesempatan itu Bupati Nyono juga berkesempatan menyerahkan sertifikat warga dari program Pendaftaran Tanah Sitem Lengkap (PTSL) atau yang duu bernama program sertifikat prona.

“Alhamdulillah untuk desa kami mendapat jatah sertifikat 450 bidang termasuk tanah kas desa dan tanah wakaf,” ujar Kades Suwito.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Muhammad Syafi'i
Sumber
kominfo