SURABAYA, FaktualNews.co – Penyerang West Ham United, Javier Hernandez, kabarnya terbuka untuk pindah dari klub kurang dari enam bulan setelah menandatangani kontrak dengan tim. Hal tersebut diungkapkan langsung oleh agennya, Eduardo hernandez, sejak beberapa waktu lalu.
Menurut agennya, Hernandez saat ini sangat ingin mendapatkan lebih banyak waktu untuk berada di dalam tim utama menjelang Piala Dunia pada musim panas ini. Hal ini lantaran Hernandez memang hanya sekali memulai satu pertandingan sejak kepemimpinan David Moyes pada November 2017.
“Ada sejumlah klub yang tertarik dengan jasanya, dia adalah pemain yang diketahui semua orang dan sangat profesional. Fokus utama kami adalah klub di mana Chicharito bisa memainkan permainan yang paling mungkin. Itu adalah hal yang paling penting,” ucap Eduardo, sebagaimana dilansir Skysport, Rabu (24/1/2018)
“Javier telah meminta secara pribadi untuk hal ini. Dia berkomentar menyatakan dan menuntut agar kami mencari klub yang benar-benar membutuhkan pemain dengan karakteristiknya karena yang dia inginkan adalah bermain, bermain dan terus bermain,” tandasnya
Keputusan pindah yang diajukan Hernandez kemungkinan besar akan ditolak oleh klub. Sebab ia harus menggantikan posisi Lanzini yang akan melipir selama enam minggu. Sementara Andy Carroll juga dikesampingkan selama tiga bulan karena mengalami patah kaki.
Hernandez bergabung dengan The Hammers –julukan West ham United- dari Bayer leverkusen dengan mahar sebesar 16 juta pounds atau setara Rp297 miliar pada Juli 2017. Sejak saat itu mantan pemain Manchester United tersebut berjuang untuk menemukan penampilan terbaiknya dan hanya mencetak lima gol dalam 21 penampilannya dalam klub.
Kabarnya West Ham telah membuka kesempatan kepada klub yang tertarik untuk meminang pemain berkebangsaan Meksiko tersebut. Tim sepakata melepas pemain yang kerap dipanggil Chicharito tersebut setelah bermain imbang dengan skor 1-1 saat berhadapan dengan Bournemouth. Kala itu Hernandez diturunkan untuk menggantikan Manuel Lanzini yang cedera.