FaktualNews.co – Mulai musim 2018, Formula 1 tidak akan lagi menghadirkan grid girl jelang start balapan.
Dikutip dari MotorSport, Kamis (1/2/2018), Bos komersial F1, Sean Bratches, dalam pernyataan resminya, mengatakan sepanjang tahun 2017, pihaknya melihat ada beberapa area yang perlu ditingkatkan untuk menyesuaikan dengan F1.
“Meski grid girl telah menjadi bagian dari tradisi Formula 1 selama beberapa dekade terakhir, kami merasa praktik ini tidak sesuai dengan brand kami dan norma sosial saat ini,” tuturnya.
“Kami tidak yakin praktik ini masih relevan dengan Formula 1 dan penggemarnya, baik yang lama atau baru, di seluruh penjuru dunia.”
Penghentian praktik grid girl ini juga akan berlaku di Formula 2 dan GP3, dua ajang pendukung Formula 1.