Peristiwa

Pendaki Asal Lamongan Hilang di Gunung Raung

LAMONGAN, FaktualNews.co – Pasangan suami istri (pasutri) di Kabupaten Lamongan, Jawa Timur berharap putranya yang dikabarkan hilang di lereng Gunung Raung Banyuwangi segera ditemukan dalam kondisi selamat.

Putra pasangan Amin (65) dan Kartiah (57) warga Desa Sedayulawas, Kecamatan Brondong, Kabupaten Lamongan, Zaki Andika Putra (22), sejak beberapa hari lalu dikabarkan hilang saat mendaki Gunung Raung di Banyuwangi.

Ia diduga tersesat saat akan menuju puncak Gunung Raung. Zaki dan dua orang teman kuliahnya di Solo melakukan pendakian pada Selasa (30/1/2018) lalu. Namun, ditengah perjalanan di sekitar Puncak Tusuk Gigi, Gunung Raung Zaki tidak melanjutkan perjalanan karena kecapekan.

Hingga saat ini keberadaan Zaki Andika Putra, belum ditemukan oleh tim SAR yang melakukan pencarian.

“Kami sangat berharap Zaki bisa ditemukan dalam keadaan selamat,” tutur Amin, kepada awak media Sabtu (3/2/2018).

Keluarga Zaki di Lamongan juga terus diliputi rasa waswas. Mereka berharap anaknya bisa kembali dalam keadaan selamat.

“Saudaranya Zaki juga sudah berangkat ke Banyuwangi, untuk mencari adiknya,” tambah pria yang berprofesi sebagai nelayan ini.

Menurut Amin, anak keempatnya dari tujuh bersaudara ini memang pendiam. Dan, sebelum berangkat ke Banyuwangi Zaki serta kedua temannya singgah dulu di Sedayulawas sebelum melakukan pendakian Gunung Raung.

“Pada hari Rabu (31/1/2018) kami mendapat kabar yang tidak enak ini,” pungkasnya.