Wujudkan Pilkada Damai, Kapolrestabes Surabaya Cangkruk Bareng Warga
SURABAYA, FaktualNews.co – Dalam menjaga keamanan dan ketertiban serta suksenya Pilkada Serentak Tahun 2018, Polrestabes mengadakan cangkrukan bersama warga perumahan Gunungsari, Kelurahan Kedurus, Kecamatan Karangpilang, Surabaya.
Cangkrukan itu digelar di balai RW VIII, Rabu (14/2/18) malam, mulai pukul 20.00 WIB.
Kapolrestabes Surabaya, Kombes Pol Rudi Setiawan, didampingi Wakapolrestabes, para Kabag dan Para Kasat serta Kapolsek Karangpilang secara langsung bersilaturahmi dengan warga Kedurus guna Pilkada serentak yang damai.
Rudi juga mempersilahkan warga jika ada masukan tentang keamanan di warga Gunung Sari, ataupun Surabaya agar di ungkapkan dalam forum tersebut.
“Jika ingin hidup sejahtera maka diperlukan kondisi yang aman damai dan kondusif,” ucapnya.
Disamping itu, Rudi juga menghimbau agar selalu menjaga kerukunan dalan setiap perbedaan yang ada. Selain itu, pihaknya juga berpesan agar berhati-hati dengan Medsos (media sosial).
Menurut Rudi, jika kurang bijak dalam menggunakannya bisa berbahaya. Jika ada permasalahan warga dipersilakan melapor langsung ke Call Center bantuan Polisi 110.
“Jika ada masalah apapun, terutama keamanan, bisa menghubungi nomer bebas pulsa di 110. Bisa dilayani 24 jam non-stop,” pungkasnya.