FaktualNews.co

Rumah Terbakar di Pasuruan, Penghuni Berhasil Dievakuasi Lewat Jendela

Peristiwa     Dibaca : 1007 kali Penulis:
Rumah Terbakar di Pasuruan, Penghuni Berhasil Dievakuasi Lewat Jendela
Ilustrasi

PASURUAN, FaktualNews.co – Rumah di Desa Plintahan, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur hangus terbakar pada Minggu (18/2/2018) dini hari. Dugaan sementara penyebab kebakaran rumah milik Hj. Yuliatin (40) akibat konsleting listrik.

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Namun, kerugian ditaksir mancapai ratusan juta.

Kebakaran itu pertama kali diketahui oleh salah seorang warga bernama Jupri (60) yang mendengar suara meminta tolong. Dia bersama warga lainnya langsung menuju ke sumber suara.

Ternyata ruang tamu sekaligus kios toko tetangganya sudah dalam kondisi terbakar.

Selanjutnya warga berusaha menolong Hj. Yuliatin (40) dan Faisal (7) yang ada di dalam rumah. “Mereka berhasil dikeluarkan melalui jendela kamar timur rumah,” kata Jupri, kepada awak media, Minggu (18/2/2018).

Menurutnya, sumber api berasal dari stop kontak kulkas yang ada di dalam toko.

Untuk memadamkan api warga menggunakan alat seadanya, namun api semakin membesar dan mereka langsung menghubungi petugas pemadam kebakar.

Hingga saat ini polisi masih mendalami kebakaran ini, untuk memastikan penyebabnya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul