FaktualNews.co

Banjir Jombang, Bocah Tenggelam Terseret Arus Sungai di Mojoagung

Peristiwa     Dibaca : 1451 kali Penulis:
Banjir Jombang, Bocah Tenggelam Terseret Arus Sungai di Mojoagung
Ilustrasi

JOMBANG, FaktualNews.co – Dua orang bocah dikabarkan terbawa arus sungai di Desa Janti, Mojoagung, Jombang, Jawa Timur pada Kamis (22/2/2018). Satu bocah berhasil diselamatkan dan seorang bocah lainnya belum ditemukan.

Informasi yang berhasil dihimpun dari Kepala Seksi Kesiapsiagaan BPBD Kabupaten Jombang, Gunadi, membenarkan ada bocah tenggelam dan terbawa arus sungai di desa setempat.

“Iya, benar ada 2 orang bocah terbawa arus sungai. Satu berhasil selamat dan satu bocah lainnya tenggelam. Sampai saat ini belum ditemukan,” jelasnya, saat dihubungi FaktualNews.co melalui telepon selularnya, Kamis (22/2/2018).

Ia menuturkan, awalnya ada enam orang anak yang sedang mandi di sungai dan sudah diperingatkan oleh masyarakat agar tidak berada di sungai. Karena, arus cukup deras saat terjadi banjir.

“Informasinya ada enam anak mandi di sungai, sudah diperingatkan. 4 anak sudah naik, sedangkan dua anak masih berada di dalam sungai,” tambah Gunadi.

“Tiba-tiba kedua anak tersebut hanyut terbawa arus. Karena, satunya bisa berenang bisa diselamatkan yang satunya lagi terbawa arus sungai dan belum ditemukan hingga saat ini,” pungkasnya.

Hingga saat ini identitas bocah tenggelam tersebut belum diketahui dan masih dalam proses pencarian.

Seperti diberitakan sebelumnya, banjir yang terjadi di Kota Santri merendam 9 Kecamatan di Kabupaten Jombang yakni, Bareng, Mojowarno, Ngoro, Gudo, Mojoagung, Sumobito, Jombang, Diwek, dan Peterongan.

Selain itu, banjir juga melumpuhkan Jalan Raya Jombang-Surabaya tepatnya di Mojoagung, Jombang, Jawa Timur.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul