JOMBANG, FaktualNews.co – Bos Suzuki, Davide Brivio, optimistis akan memiliki tim satelit pada MotoGP 2019. Ia mengisyaratkan hal tersebut akan selesai beberapa minggu ke depan.
Setelah musim 2017 yang buruk, di mana gagal menempatkan para pembalapnya di podium, Brivio mengaku Suzuki kesulitan dengan tidak memiliki tim satelit untuk membantu pengembangan motor GSX-RR.
Kurangnya tim satelit seakan menjadi pelengkap dari pemilihan spesifikasi mesin yang salah, dan membuat rekrutan baru Andrea Iannone tak mampu berkutik sepanjang 2017.
Suzuki telah lama mempertimbangkan untuk memiliki tim kedua. Hal ini diperkuat oleh Brivio yang mengindikasikan pembicaraan untuk menambah dua GSX-RR pada 2019.
“Tujuan utama kami adalah memiliki tim satelit untuk 2019. Ini cuma soal menemukan sumber yang diperlukan. Saya cukup optimistis, lebih dari tahun lalu,” ucapnya dikutip dari motorsport, Selasa (27/2/2018).
“Tim satelit akan sangat membantu kami, karena itu akan membuat Suzuki mendapatkan data lebih, dan memungkinkan untuk memiliki arah pengembangan berbeda dalam waktu yang bersamaan.”
“Kami hanya perlu memahami bagaimana dampaknya dalam hal suku cadang, teknisi, dan sebagainya.”
Tiga kandidat realistis untuk bergabung dengan Suzuki saat ini adalah Marc VDS, yang saat ini menggunakan Honda, serta dua tim satelit Ducati, Angel Nieto (sebelumnya Aspar), dan Avintia.
Sementara Nieto dan Avintia mengungkapkan ketertarikan mereka untuk menggantikan Tech 3 di Yamaha, Marc VDS lebih memilih komitmen jangka panjang, yang bisa menjadi partner ideal bagi Suzuki.
“Yang kami inginkan adalah keterikatan kami pada pabrikan yang menawarkan proyek jangka panjang,” ungkap juru bicara dari Marc VDS.
Saat ini, Suzuki, KTM, dan Aprilia hanya mengoperasikan motor pabrikan saja. Namun promotor MotoGP, Dorna Sports, ingin melihat keenam pabrikan masing-masing menurunkan empat motor.
Setelah berpisah dengan Yamaha, Tech 3 diisukan akan menjadi tim satelit KTM. Jika Suzuki mampu mengamankan tim satelit, Aprilia akan menjadi satu-satunya pabrikan yang belum memiliki tim satelit pada 2019.