Wabah Difteri Landa Yaman, 72 Orang Tewas
SANAA-YAMAN, FaktualNews.co – Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), pada Rabu (28/2/2018), merilis sebanyak 72 orang di Yaman meninggal dunia akibat wabah difteri yang melanda negara itu.
WHO melalui sebuah pernyataan tertulis, sebagaimana dilansir Anadolu Agency mengatakan, sejak Agustus 2017 telah terdeteksi sebanyak 1.193 kasus difteri, 72 orang tewas akibat wabah tersebut.
Menurut pernyataan tersebut, difteri telah menyebar ke 20 dari 23 provinsi di Yaman.
Dugaan kasus difteri paling banyak ditemukan di provinsi Ibb dan al-Hodeidah, tambah pernyataan WHO.
Sebelumnya pada 20 Februari, WHO menyatakan jumlah korban tewas akibat wabah difteri telah mencapai 66 orang.
Selain difteri, Yaman yang menjadi lokasi konflik antara pasukan koalisi yang dipimpin Arab Saudi yang mendukung pasukan pemerintah melawan Houthi juga berjuang melawan wabah kolera.