FaktualNews.co

Murai Batu Jokowi Kalah Lomba di Kebun Raya Bogor

Nasional     Dibaca : 2786 kali Penulis:
Murai Batu Jokowi Kalah Lomba di Kebun Raya Bogor
FaktualNews.co/Istimewa/
Presiden RI Joko Widodo (tengah) membawa burung murai batu untuk dilombakan di Kebun Raya Bogor, Minggu (11/3/2018).

BOGOR, FaktualNews.co – Burung Murai Batu milik Presiden Joko Widodo kalah dalam Festival dan Pameran Burung Berkicau Piala Presiden Jokowi tahun 2018 yang dihelat di Kebun Raya Bogor, Minggu (11/3/2018).

Sayangnya burung yang diikutkan harus kalah dari peserta lain. Burung milik Jokowi hanya mendapatkan nomor 36 dalam kontes tersebut.

Festival ini sendiri diikuti oleh sekitar 4.000 ekor burung dari 700 pemilik.

Ada 18 jenis burung yang dilombakan seperti murai batu, cucak rawa, madu pengantin (kolibri ninja), ciblek, dan sebagainya.

“Kalah. Gimana lagi? Berarti jurinya jujur. Juara pertama mau saya beli, tapi pemiliknya bilang nggak dijual,” kata Presiden Joko Widodo, dikutip dari Inilah, Minggu (11/3/2018).

Presiden juga mengatakan bahwa sebenarnya yang lebih senang pelihara burung adalah Ibu Negara Iriana Joko Widodo dan Kahiyang Ayu.

“Saya cuma penikmat. Tapi yang paling saya ingat sekarang ini di Kebun Raya, di istana, burung semakin banyak. Sekarang ada kutilang, jalak suren, kemudian burung lain. Apalagi yang kecil-kecil. Ada prenjak kalau pagi sering kelihatan,” jelas Presiden.

Joko Widodo mengapresiasi banyaknya penangkaran burung di berbagai daerah. Selain memberikan ruang bagi penggemar burung, penangkaran juga bisa menjaga spesies burung dari kepunahan.

Hal tersebut disampaikan Presiden Joko Widodo dalam acara Festival dan Pameran Burung Berkicau Piala Presiden Jokowi tahun 2018 yang dihelat di Kebun Raya Bogor, Minggu, 11 Maret 2018.

Presiden menambahkan Indonesia memiliki keanekaragaman burung yang sangat tinggi di dunia. Berdasarkan data Burung Indonesia (2017), jumlah jenis burung di Indonesia tercatat 1.769 jenis.

Tercatat 531 jenis burung yang statusnya dilindungi, antara lain jenis elang, jalak bali, rangkong gading, kasuari, gelatik jawa, cucak rawa, dan lain-lain.

Selain itu Indonesia juga memiliki jumlah burung endemik tertinggi di dunia. Di Indonesia tercatat lebih dari 372 jenis burung endemik, yaitu jenis burung yang tidak dapat ditemukan di negara lain di dunia. “Ini merupakan sebuah kekayaan besar yang diberikan Allah kepada kita. Oleh karena itu, saya sangat menghargai banyaknya penangkaran burung yang ada di banyak daerah sekarang ini,” katanya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul