Advertorial

Tahun 2018, Indek Pembangunan Manusia Sumenep Ditarget Capai 65,58 Persen

SUMENEP, FaktualNews.co – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep, Madura, Jawa Timur, manargetkan capaian indek pembangunan manusia (IPM) tahun 2018 mencapai 65,23 persen.

Bupati Sumenep A Busyro Karim, mengatakan rencana tersebut dinilai sangat mungkin tercapai. Mengingatkan capaian IPM tahun 2017 sebesar 63,58 persen mengalami kenaikan 0,15 persen dari tahun 2016.

“Untuk tahun 2019 kami target capaian IPM sebesar 66,32 persen,” kata Bupati dalam pemaparan dalam acara pembukaan Musrembangkab tahun 2018 di Pendopo Kraton Sumenep, Senin (12/3/2018).

Target capaian, menurut Busyro perlu adanya sinergitas dari semua elemen, khususnya organisasi perangkat daerah (OPD) terkait. Sehingga target tersebut bisa tercapai.

Salah satu program yang akan dilakukan di Dinas Pendidikan adanya penguatan di semua jenjang, mulai tingkat PAUD hingga SMU sederajat. Serta adanya penguatan dibidang sarana dan prasarana, seperti bangunan sekolah harus lebih baik dari tahun sebelumnya.

“Juga proses akreditasi mulai dari jenjang PAUD, SMP, SMA serta pendidikan non formal,” jelasnya.

Sementara di Dinas Kesehatan salah satu program yang dicanangkan adalah meningkatkan kesehatan ibu dan anak, menekan adanya kematian ibu dan anak, serta perbaikan gizi bagi anak dan ibu. “Setiap bulan kami harap tidak ada ibu dan anak yang mati,” imbuhnya.

Selain itu meningkatkan pelayanan kesehatan, seperti JKN Jam Kesda bagi warga yang kurang mampu serta penyelesaian proses akreditasi Puskesmas. Saat ini baru 28 dari 30 Puskesmas yang selesai akreditasi, sisanya sebanyak 8 Puskesmas proses akreditasi dilakukan tahun 2018.

“Itu bagian untuk meningkatkan IMP, kami juga perlu adanya masukan dari masyarakat. Sehingga kedepan program pemerintah ini lebih baik lagi,” tandas Busyro. (*)