JAKARTA, FaktualNews.co – Pemerintah Indonesia menjamin stabilitas keamanan dalam negeri menjelang tahun politik itu tetap terjaga.
Hal ini disampaikan Menteri Koordinator Politik dan Keamanan Wiranto ketika bertemu dengan Delegasi Perdagangan Amerika Serikat dan Duta Besar Tiongkok untuk Indonesia di kantornya pada, Rabu (14/3/2018).
Dikutip dari Anadolu, Wiranto memastikan adanya kontestasi politik tersebut tidak mempengaruhi keinginan negara lain berinvestasi.
“Hari ini saya ada dua kunjungan. Yang pertama dari Delegasi Dagang AS kemudian kunjungan Dubes Tiongkok. Pertama tadi kita membicarakan bagaimana peluang investasi dari Amerika ke Indonesia,” tegasnya.
Wiranto juga membantah adanya kekhawatiran dari negara lain menjelang Pilkada dan Pemilu.
Menurut dia, kecemasan adanya kekacauan dan konflik jelang Pemilu tersebut berasal dari masyarakat Indonesia sendiri.
“Sudah sering saya sampaikan bahwa suhu politik meningkat dengan adanya Pilkada dan Pemilu 2019. Tapi meningkatnya suhu politik tidak identik dengan kekacauan,” tegas Wiranto.
Selain membahas mengenai investasi di Indonesia, Wiranto membahas mengenai kerja sama di bidang pertahanan dengan Duta Besar Tiongkok, salah satunya mengenai alat utama sistem persenjataan (alutsista).
“Latihan Komodo Angkatan Laut bersama. Kemudian kemungkinan adanya penggunaan alutsista produksi Tiongkok, dan sebagainya,” tambah dia.