Kriminal

Disimpan di Almari, Uang Rp 300 Juta Milik Pengusaha Tekstil di Gresik Raib

GRESIK, FaktualNews.co – Uang Rp 300 juta milik pengusaha tekstil, Indra Hartanto (75) warga Jalan Setia Budi Gresik, Jawa Timur, raib digondol maling.

Uang hasil usaha milik pria yang akrab disapa Yerima itu sebelum dicuri disimpan di dalam laci berukuran 50 sentimeter dalam almari.

Informasi yang dihimpun, istri korban Liana Wati sebelumnya mendengar suara yang mencurigakan di belakang. Namun perempuan 67 tahun itu sedang memanjatkan doa di kamar.

“Dikira saya sudah pulang dari toko,” jelas Indra Hartanto, kepada awak media, Minggu (8/4/2018).

Lanjutnya, saat dicek pintu di belakang sudah terbuka, tuas pintu sudah dirusak dicongkel. Kemudian Liana menghubungi suaminya.

Merasa ada yang janggal Indra pulang dan langsung menuju ke kamar di sebelah timur ruang tamu.

Benar saja ada pencuri masuk ke rumahnya dengan cara mencongkel pintu bagian belakang.

Lemari pakaian terbuka. Namun, bajunya masih tertata rapi. Tapi, tempat menyimpan uang ratusan juta. Pintu lacinya sudah rusak.

Pengusaha tekstil ini berharap polisi bisa menemukan pelakunya. Sebab, kasus pembobolan rumah bukan kali pertama terjadi. Dua tahun yang lalu, adiknya juga menjadi korban pembobolan. Modusnya sama pintu dicongkel. Tapi tidak ada yang hilang.

Hingga saat ini aparat kepolisian Polres Gresik masih melakukan penyelidikan terkait pencurian di rumah pengusaha tekstil yang tak jauh dari markas kepolisian itu.

Share