FaktualNews.co

Senangnya Klopp Kala Liverpool Bersua AS Roma di Liga Champions

Bola     Dibaca : 1356 kali Penulis:
Senangnya Klopp Kala Liverpool Bersua AS Roma di Liga Champions
FaktualNews.co/Istimewa/
Pelatih Liverpool Jurgen Klopp

SURABAYA, FaktualNews.co – Undian semifinal Liga Champions 2017-2018, telah usai dilakukan di Nyon, Swiss, Jumat 13 April 2018. Liverpool akan berjumpa dengan AS Roma pada babak semifinal Liga Champions 2017-2018.

Liverpool patut senang atas hasil undian tersebut, karena mereka memiliki rekor bagus dan kenangan indah kala bertemu Roma. Roma di atas kertaS lebih lemah dibandingkan Real Madrid atau pun Bayern Munich.

Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp pun mengaku senang akan hasil undian terebut. Akan tetapi, klopp juga menekankan bahwa pentingnya bagi The Reds untuk tetap serius dan fokus menghadapi Roma. Hal itu dikarenakan sejarah yang dulu terukir tidak sama dengan kondisi saat ini.

“Terima kasih Tuhan, Roma masihlah Roma. Itu adalah tempatnya, dan ini bukan masalah siapa yang membuat sejarah tersebut. Saya menyukai sejarah kami, tetapi itu tidak bisa dibandingkan dengan kondisi saat ini,” ungkap Klopp seperti yang diwartakan Sportskeeda, Sabtu (14/4/2018).

Menilik pada sejarah pertemuan kedua tim, maka Liverpool memiliki kesempatan untuk dapat lolos ke partai final Liga Champions 2017-2018. Selain fakta tersebut, Liverpool juga diuntungkan oleh rekor pertemuan antara kedua tim. Dari total lima pertemuan yang terjadi di antara kedua tim itu.

Liverpool keluar sebagai pemenang sebanyak tiga kali, sedangkan Roma hanya mampu menang satu kali, dan sisanya berakhir imbang. Akan tetapi, satu kemenangan I Lupi diraih di kandang Liverpool, Anfield Stadium.

Selain memiliki rekor yang bagus kala berjumpa Roma, Liverpool juga memiliki kenangan indah kala berlaga di Stadio Olimpico. Pada final Piala Champions (sebelum berganti nama menjadi Liga Champions) musim 1976-1977 dan 1983-1984, Liverpool menjadi juara. Bahkan, pada final musim 1983-1984, Liverpool menjadi juara setelah mengalahkan Roma.

Sejarah memang memihak kepada Liverpool, akan tetapi kondisi saat ini telah berbeda. Roma yang secara mengejutkan mampu menyingkirkan raksasa Spanyol, Barcelona, pada babak perempatfinal Liga Champions, tidak boleh dipandang sebelah mata. Dalam babak semifinal ini, Liverpool berkesempatan menjadi tuan rumah terlebih dahulu.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Z Arivin