FaktualNews.co

Sungai di Mojokerto “Kaya” Sampah Popok

Peristiwa     Dibaca : 1099 kali Penulis:
Sungai di Mojokerto “Kaya” Sampah Popok
FaktualNews.co/Khilmi S Jane/
Tim Brigade Kuapok menyerahkan 50 kilogram popok bekas yang dipungut disepanjang aliran sungai ke Kantor DLH Kota Mojokerto.

MOJOKERTO, FaktualNews.co – Sampah popok kembali ditemukan berserakan di sepanjang bibir sungai yang ada di Desa Mojopilang, Kecamatan Kemlagi, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur.

Sampah popok tersebut, ditemukan di bibir sungai sepanjang empat kilometer. Sampah popok itu tampak berserakan karena sengaja dibuang oleh masyarakat.

“Kami tadi tidak evakuasi, cuman menentukan lokasi timbulan sampah popok,” ujar Prigi Arisandi, aktifis lingkungan Ecoton, Rabu (25/4/2018).

Menurutnya, ada 27 titik penimbunan sampah popok di sepanjang sungai Mojopilang hingga Beratkulon, Kecamatan Kemlagi, Kabupaten Mojokerto.

“Kalau ini tidak segera dievakuasi, bisa-bisa sampah popok mengontaminasi air sungai. Ini kan sampah jenis residu, paling tidak bisa diangkut ke TPA,” tuturnya.

Selanjutannya, brigade evakuasi popok akan melaporkan temuannya itu ke DLH Kabupaten Mojokerto dan meminta DLH untuk mengangkut popok ke TPA.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul
Tags