FaktualNews.co

Pasca Bom Surabaya, Moeldoko Desak Pemerintah Hidupkan Kembali Koopsgabsus

Peristiwa     Dibaca : 1249 kali Penulis:
Pasca Bom Surabaya, Moeldoko Desak Pemerintah Hidupkan Kembali Koopsgabsus
Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko.

SURABAYA, FaktualNews.co – Kepala Staf Kepresidenan yang juga mantan Panglima TNI, Jenderal (Purnawirawan) Moeldoko mengutuk keras aksi terorisme yang terjadi di Surabaya Jawa Timur. Pria asal Papar, Kediri, Jawa Timur ini akan mengusulkan agar pemerintah kembali menghidupkan Koopsgabsus.

“Waktu saya ke Riau, sudah saya sampaikan ke Pak Presiden, untuk menghidupkan kembali Koopsgabsus. Dan Pak Presiden tertarik untuk menghidupkan kembali,” ujar Moeldoko usai membuka Halaqoh Ulama Nasional Ikatan Pesantren Indonesia di gedung Islamic Center Masjid H Moeldoko Jombang, (13/5/2018).

Menurut Moeldoko, Koopsgabsus adalah instrumen keamanan di tangan presiden yang sangat cepat dan bisa digerakkan ke seluruh penjuru. ”Intinya adalah tidak ada toleransi terhadap teroris, selain ketegasan serta langkah – langkah keamanan yang konkrit,” tambahnya.

Terkait Tindakan Teroris yang terjadi di Surabaya, pihaknya akan terus memonitor langkah kerja dari aparat keamanan untuk mengungkap siapa yang berada dalang dibalik aksi teror yang terjadi. “Tapi yang terpenting adalah masyarakat jangan panik dan ikuti proses yang tengah berlangsung,” pungkasnya.

Sebagaimana diketahui, tiga gereja di Surabaya dibom oleh pelaku teror. Bom yang digunakan para pelaku dipasang berbeda. Satu bom dibawa dengan ransel, satu bom diletakkan di mobil dan satu lagi dibawa seorang perempuan beserta anak berusia 12 tahun. ISIS diduga bertanggung jawab atas serangan bom bunuh diri di tiga gereja di Kota Surabaya. 13 korban meninggal dunia, 6 diantaranya para pelaku bom bunuh diri. sebanyak 41 dilaporkan mengalami luka-luka dan dirawat di sejumlah rumah sakit di Surabaya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Adi Susanto