FaktualNews.co

MotoGP Italia, Dibalik Misi Ducati Jaga Dominasi di Mugello dan Statistik Lima Pembalap yang Dijagokan

MotoGP     Dibaca : 1002 kali Penulis:
MotoGP Italia, Dibalik Misi Ducati Jaga Dominasi di Mugello dan Statistik Lima Pembalap yang Dijagokan
FaktualNews.co/Internet/
Para pebalap MotoGP.

FaktualNews.co – Balapan MotoGP 2018, minggu ini akan menyapa publik Italia di Sirkuit Mugello. Salah satu balapan kandang yang selalu ditunggu Ducatista julukan penggemar Ducati.

Debut MotoGP musim 2003, Ducati langsung unjuk gigi dengan posisi runner-up di Mugello bersama Loris Capirossi. Namun, kemenangan pertama mereka di Italia baru direngkuh enam tahun kemudian dengan Casey Stoner.

Setelah 14 tahun menunggu, Ducati akhirnya membuat sejarah manis dengan memenangi balapan kandang bersama Andrea Dovizioso. DesmoDovi mengungguli polesitter Maverick Vinales, dan kompatriotnya yang juga menggunakan Desmosedici, Danilo Petrucci.

Datang sebagai juara bertahan, Ducati jelas memiliki misi menjaga kesakralan Mugello. Yakni dengan kembali mengisi posisi teratas podium akhir pekan ini.

Jelas bukan tugas yang mudah, terlebih jika melihat hasil tiga balapan terakhir, di mana Honda dan Marc Marquez merajalela dengan tiga kemenangan beruntun.

Pemenang MotoGP Italia lima tahun terakhir:

Tahun Pole Posisi 1 Posisi 2 Posisi 3 FL
2013 Dani Pedrosa (Repsol Honda) Jorge Lorenzo (Yamaha) Dani Pedrosa (Repsol Honda) Cal Crutchlow (Yamaha Tech 3) Dani Pedrosa (Repsol Honda)
2014 Marc Marquez (Repsol Honda) Marc Marquez (Repsol Honda) Jorge Lorenzo (Yamaha) Valentino Rossi (Yamaha) Marc Marquez (Repsol Honda)
2015 Andrea Iannone (Ducati) Jorge Lorenzo (Yamaha) Andrea Iannone (Ducati) Valentino Rossi (Yamaha) Marc Marquez (Repsol Honda)
2016 Valentino Rossi (Yamaha) Jorge Lorenzo (Yamaha) Marc Marquez (Repsol Honda) Andrea Iannone (Ducati) Andrea Iannone (Ducati)
2017 Maverick Vinales (Yamaha) Andrea Dovizioso (Ducati) Maverick Vinales (Yamaha) Danilo Petrucci (Pramac Ducati) Maverick Vinales (Yamaha)

Jika mengacu pada statistik lima tahun terakhir, ditambah dengan performa beberapa balapan musim ini. Ada lima nama pembalap yang dijagokan sepanjang akhir pekan di Mugello, seperti dilansir dari MotorSport, Jumat (1/6/2018).

1. Andrea Dovizioso

Dovizioso MotoGP Italia 2018

Dovizioso tampil menjadi pemenang MotoGP Italia musim 2017 lalu.

Pemenang balapan musim lalu. Setelah gagal finis dalam dua balapan terakhir, Dovizioso menjadikan akhir pekan ini sebagai momentum kebangkitan, dan mengejar ketertinggalan poin atas Marquez.

Statistik Dovizioso di Mugello:

Pembalap Balapan Pole Menang Podium FL DNF Avg Start Avg Finish Avg Points
Andrea Dovizioso 5 1 1 1 6 7,6 11,4

2. Marc Marquez

marques minta maaf ke rossi tapi ditolak

Merasa bersalah, Marquez secara ksatria berniat menemui Rossi di paddock Yamaha. Sayang ia tidak berhasil menemuinya.

Datang ke Italia dengan modal tiga kemenangan beruntun, Marquez memiliki target yang jelas pada akhir pekan ini, yakni menjaga keunggulan poin atas rival-rivalnya, hasil tes Mugello beberapa saat lalu membuat dirinya makin optimistis jelang akhir pekan ini.

Kendati demikian, Mugello bukanlah tempat yang bersahabat bagi The Baby Alien. Dalam lima tahun terakhir, Marquez dua kali gagal finis (2013 dan 2015).

Statistik Marquez di Mugello:

Pembalap Balapan Pole Menang Podium FL DNF Avg Start Avg Finish Avg Points
Marc Marquez 5 1 1 2 1 2 6 9,8 11

3. Valentino Rossi

Valentino Rossi

Pembalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi.

Pembalap tersukses di Mugello dengan tujuh kemenangan, namun tidak lagi berada di podium teratas sejak 2008. Mampukah The Doctor menambah perolehannya menjadi delapan akhir pekan ini?

Statistik Rossi di Mugello:

Pembalap Balapan Pole Menang Podium FL DNF Avg Start Avg Finish Avg Points
Valentino Rossi 5 1 2 2 5,6 10 9

4. Danilo Petrucci

OCTO Pramac Racing, MotoGP, Sponsor utama

Pebalap Pramac Ducati, Danilo Petrucci, menyimpan ambisi menggeser posisi Jorge Lorenzo dan Andrea Dovizioso dari tim pabrikan. (AFP/Toshifumi Kitamura)

Tiba di Italia sebagai pembalap Ducati terbaik di klasemen sementara, Petrucci ingin membuktikan dirinya pantas memperoleh promosi menuju tim pabrikan.

Tidak ada tempat yang lebih baik bagi Petrux menunjukkan kelasnya selain di hadapan para tifosi yang memenuhi sirkuit Mugello.

Statistik Petrucci di Mugello:

Pembalap Balapan Pole Menang Podium FL DNF Avg Start Avg Finish Avg Points
Danillo Petrucci 4 1 12 8 9

5. Andrea Iannone

Tercepat di Losail Qatar, Iannone Puas dengan Perubahan Suzuki

Pembalap Tim Suzuki Ecstar, Andrea Iannone

Pemegang rekor lap tercepat Mugello, The Maniac Joe bertekad tampil baik akhir pekan ini untuk menjaga tren positif yang sempat terganggu di Prancis.

Statistik Iannone di Mugello:

Pembalap Balapan Pole Menang Podium FL DNF Avg Start Avg Finish Avg Points
Andrea Iannone 5 1 2 7 7 10,8

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul
Sumber
MotorSport