SURABAYA, FaktualNews.co – Pembalap Tim Movistar Yamaha, Valentino Rossi, sukses meraih Pole di kualifikasi motoGP Italia, di sirkuit Mugello, Sabtu 2 Juni 2018. The Doctor mencatatkan waktu lap 1 menit 46,208 detik.
Prestasi ini disambut gembira oleh mantan rivalnya, Max Biaggi. Pembalap yang kini sudah pensiun dari ajang balap motor itu mengakui kalau Rossi tampil luar biasa karena tak ingin mengecewakan para fans-nya.
Biaggi memuji Rossi yang meski kini telah berusia 39 tahun, namun masih bisa menunjukkan performa luar biasa. Akan tetapi, faktor lain yang membuat The Doctor bisa tampil gemilang di kualifikasi, dinilainya karena Rossi tampil di hadapan publiknya sendiri, masyarakat Italia, sehingga akan berusaha sebaik mungkin.
“Valentino di usia 39 tahun melakukan hal-hal luar biasa. Di sini (Mugello), faktor lapangan adalah fundamental ketika Anda berada di Italia. Ini seperti memiliki rival Anda sendiri yang selalu menusuk Anda karena Anda tidak bisa mengecewakan para penonton di sini,” ucap Biaggi, mengutip dari Tutto Motori Web, Minggu (3/6/2018).
Sebelum ini, sempat banyak yang menilai kalau masa keemasan Rossi sebagai seorang pembalap telah habis. Selain karena faktor usia yang semakin menua, The Doctor juga kesuiltan bersaing untuk memperebutkan posisi terdepan. Akan tetapi, dengan hasil yang didapat Rossi di kualifikasi Mugello, Biaggi menilai kalau mantan rivalnya itu masih memiliki taji untuk diperhitungkan.
“Akan tetapi, saya pikir kita semua akan menyadarinya sedikit. Ketika pada suatu hari dia (Rossi) mengatakan cukup (pensiun) karena usia selalu berjalan untuk semua orang, maka Anda akan semakin menyadarinya. Seseorang dapat melakukan pertunjukan fantastis, bahkan pada usia yang lebih dewasa, namun kemudian ketikan tidak ada sesuatu yang menggerakkan segalanya, itu akan terasa,” tukas Biaggi.