Ramadan

Musala Kami Tak Gelap Lagi, Terimakasih MOI Chapter Jombang

JOMBANG, FaktualNews.co – Bulan Ramadan merupakan bulan yang penuh berkah. Bagaimana tidak, dibulan Suci ini, umat islam diwajibkan menjalan ibadah puasa selama sebulan penuh.

Namun tak hanya puasa, di bulan puasa, menjadi momentu bagi umat muslim untuk meningkatkan ketakwaan kepada Tuhan. Salah satunya yakni dengan memperbanyak sedekah dan berbuat baik kepada sesama.

Seperti yang dilakukan komunitas Mobilio Indonesia (MoI) Chapter Jombang ini. Komunitas pencinta mobil merek Honda Mobilio ini juga tak ingin ketinggalan untuk melakukan kegiatan baik, yakni berbagai untuk sesama di bulan Ramadan.

“Hari ini, kami dari Moi Chapter Jombang membagikan bingkisan Lebaran berupa kebutuhan bahan pokok untuk saudara-saudara kita yang kurang mampu. Semoga bantuan ini bisa sedikit meringankan dan berguna untuk Lebaran nanti,” kata Humas MoI Chapter Jombang, Setyo.

Menurutnya, ada puluhan bantuan berupa paket sembako yang disalurkan kepada warga dengan ekonomi kurang mampu. Selain itu MoI Chapter Jombang juga menyalurkan bantuan berupa genset untuk musala di Dusun Tegalan Desa Sumberjo, Kecamatan Wonosalam Jombang.

“Jadi musala ini sudah puluhan tahun tidak teraliri listrik, sehingga kami bersama-sama rekan-rekan berinisiatif untuk membelikan genset untuk kebutuhan penerangan di musala ini,” tandasnya.

Sementara itu, pengurus musala mengaku sangat berterimakasih atas bantuan yang diberikan MoI Chapter Jombang ini. Menurutnya, dengan adanya genset ini, musala tersebut tidak akan gelap lagi.

“Terimakasih, bantuan ini sangat berguna. Semoga mendapat berkah dari Allah,” tandas Abidin.

Bantuan sembako untuk warga kurang mampu dari MoI Chapter Jombang