FaktualNews.co

Operasi Ketupat Semeru 2018, Polresta Sidoarjo Terjunkan 575 Personel

Kriminal     Dibaca : 1356 kali Penulis:
Operasi Ketupat Semeru 2018, Polresta Sidoarjo Terjunkan 575 Personel
FaktualNews.co/Alfan Imroni/
Apel gelar pasukan Operasi Ketupat Semeru 2018 Polresta Sidoarjo, Rabu (6/6/2018).

SIDOARJO, FaktualNews.co – Polresta Sidoarjo menerjunkan sebanyak 575 personel dari unsur TNI, Polri dan elemen organisasi masyarakat dalam Operasi Ketupat Semeru 2018. Operasi tersebut akan digelar selama 16 hari, terhitung sejak hari ini, Rabu 6 Juni sampai 21 Juni 2018.

Kapolresta Sidoarjo, Kombes Pol Himawan Bayu Aji mengatakan, personel itu akan disebar di berbagai wilayah di Kabupaten Sidoarjo. Baik di wilayah perbatasan maupun di dalam kota Sidoarjo.

Ada sebanyak 12 pos yang disediakan Polresta Sidoarjo, meliputi 8 pos pengamanan, 2 pos pelayanan, 1 pos bersama dan 1 pos pantau.

“Ada 2 pos pelayanan di Sidoarjo utara Bungurasih dan Sidoarjo barat Mlirip Tarik, 8 pos keamanan yang diletakkan di titik-titik yang sudah ditentukan agar kamtibmas berjalan dengan kondusif,,” tuturnya, Rabu (6/6/2018).

Ia menambahkan, ada empat target pengamanan dalan Operasi Ketupat Semeru 2018. Diantaranya distribusi pangan, kelancaran serta keamanan, kenyamanan lalu lintas, bencana alam dan terorisme.

“Jadi ada empat kerawanan dan itu sebagai target kami dalam operasi ketupat semeru 2018. Ini sudah sebagai kewajiban kami supaya masyarakat merasa aman dan nyaman saat menjalankan ibadah sholat idul fitri,” pungkas Himawan.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul