Doakan Keselamatan Bangsa, Polres Situbondo Gelar “Situbondo Bersholawat”
SITUBONDO, FaktualNews.co – Mendoakan keselamatan bangsa, Polres Situbondo, menggelar kegiatan Situbondo bersholawat. Kegiatan tersebut dilaksanakan di halaman depan Mapolres Situbondo, Jumat (11/6) malam.
Menariknya, kegiatan yang juga dalam rangka memperingati malam Nuzulul Qur’an dan Hari Bhayangkara ke 72 Tahun 2018 itu, dihadiri KHR Ahmad Azaim Ibrahimy, pengasuh Ponpes Sukorejo, dan sejumlah kiai di Kabupaten Situbondo. Selain itu, Bupati Situbondo, Dadang Wigiarto, dan anggota Forkopimda Situbondo, dan ribuan warga Kota Situbondo, mereka juga ikut menghadiri kegiatan Situbondo bersholawat untuk bangsa.
Dalam sambutannya, Kapolres Situbondo. AKBP Awan Hariono mengatakan, jika kegiatan Situbondo bersholawat ini untuk mendoakan bangsa Indonesia tetap aman, dalam menghadapi tahun Politik 2018- 2019. Serta perhelatan olah raga Asean Games ke-18, Indonesia sebagai tuan rumah. Dengan harapan kegiatan Asean Games itu terlaksana dengan sukses dan lancar di Indonesia.
” Meski dalam Pilgub, Pilpres berbeda pilihan, namun saya berharap tidak ada permusuhan antara para pendukung. Oleh karena itu, untuk menjaga kondusifitas daerah, saya berharap para pendukung masing-masing calon saling menghargai satu sama lainnya, “kata Kapolres Situbondo AKBP Awan Hariono.
Kapolres Situbondo, AKBP Awan Hariono, juga menghimbau dan berpesan kepada seluruh masyarakat Situbondo yang akan mudik hari Raya Idul Fitri 1439 H, agar berhati-hati dalam berkendara. Patuhi tata tertib lalu lintas serta utamakan keselamatan bersama.
“Mudik lebaran merupakan agenda rutin tahunan masyarakat, maka itu jadikanlah momentum mudik dengan baik, sehingga bisa bertemu sanak famili dikampung halaman dengan selamat,” ujarnya.
Sementara itu, KHR. Ahmad Azaim Ibrahimy dalam ceramah agamanya berpesan kepada seluruh masyarakat Indonesia, khususnya masyarakat Kabupaten Situbondo agar terus mengkumandangan sholawat.”Dengan rutinitas bersholawat mudah-mudahan kita semua, Bangsa Indonesia diberikan keselamatan dunia dan akhirat,” ujar KHR. Ahmad Azaim Ibrahimy.
Pengasuh ke-empat Ponpes Sukorejo itu juga mengajak seluruh masyarakat untuk meneladani akhlak Nabi Muhammad SAW dan mencintai Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) Demikian itu, agar kedaulatannya tetap utuh dan terhindar dari rongrongan orang-orang tak bertanggungjawab yang akan memecahbelah NKRI. “Karena NKRI harga mati dan sudah final, untuk itu mari kita jaga NKRI agar tetap utuh dan berdaulat,” ajak KHR Azaim Ibrahimy.