FaktualNews.co

Puncak Arus Mudik 2018, Berikut Hal Unik yang Dilakukan Satlantas Sidoarjo

Ramadan     Dibaca : 1067 kali Penulis:
Puncak Arus Mudik 2018, Berikut Hal Unik yang Dilakukan Satlantas Sidoarjo
FaktualNews.co/Alfan Imroni/
Replika mobil patroli polisi yang dipasang Satlantas Polresta Sidoarjo

SIDOARJO, FaktualNews.co – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Sidoarjo terus melakukan pengamanan saat arus mudik lebaran 2018. Namun, ada hal unik yang dilakukan Satlantas Polresta Sidoarjo ini. Mereka memasang replika gambar mobil patroli yang terbuat dari kayu.

Kasatlantas Polresta Sidoarjo, Kompol Dhyno Indra Setyadi mengatakan replika mobil patroli itu terdapat dibeberapa lokasi yang dianggap rawan terjadinya kecelakaan lalu lintas. “Kami pasang dibeberapa lokasi yang rawan terjadi kecelakaan lalu lintas maupun kemacetan,” ucapnya, Selasa (12/6/2018).

Tujuan pemasangan replika gambar mobil patroli unit lantas tersebut, lanjut Dhyno, agar para pemudik saat berkendara lebih berhati-hati saat mudik maupun balik nanti. “Paling tidak nanti bisa mengantisipasi pengguna jalan yang kebut-kebutan di jalan saat melintas sidoarjo,” terangnya.

Ia juga menghimbau kepada pengguna jalan baik mobil maupun motor agar tidak terburu-buru saat mengendarai. Agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan bagi pengendara sendiri maupun pegendara lain.

“Yang penting adalah utamakan keselamatan diri sendiri dan orang lain saat puncak arus mudik ini. Sehingga terwujudnya situasi dan kondisi Keamanan, Keselamatan, Ketertiban dan Kelancaran Lalu Lintas,” pungkas Mantan Kasatlantas Polres Kediri ini.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Z Arivin