Bola

Cetak Gol ke Gawang Argentina, Mbappe Samai Rekor Legenda Brasil

SURABAYA, FaktualNews.co – Timnas Prancis meraih hasil menjanjikan ketika melakoni babak 16 Besar Piala Dunia 2018. Menghadapi Argentina, Les Bleus mampu menyelesaikan pertandingan dengan skor akhir 4-3 atas lawannya tersebut.

Salah satu pemain yang menjadi sorotan yakni Kylian Mbappe. Dengan dua golnya dalam laga tersebut, Mbappe berhasil menyamai rekor legenda sepakbola Brasil, yaitu Pele, sebagai pencetak gol termuda di Piala Dunia.

“Saya sangat senang dan tersanjung karena bisa jadi remaja kedua yang melakukannya setelah Pele. Namun mari kita tempatkan hal sesuai konteksnya: Pele ada dalam kategori lain, tapi bagus karena bisa berada di antara legenda sepertinya,” ucap Mbappe, seperti dikutip dari Soccerway, Minggu (1/7/2018).

Mbappe jadi pemain termuda yang berhasil mencetak gol di Piala Dunia sejak terakhir kali dilakukan Pele. Mbappe merasa terhormat bisa mampu menyamai rekor yang sempat ditorehkan oleh pemain sekaliber Pele di Piala Dunia.

“Seperti yang sudah dan selalu saya katakan, di Piala Dunia Anda memiliki semua pemain di level tertinggi, jadi inilah kesempatan Anda untuk menunjukkan apa yang Anda bisa dan seperti apa kemampuan Anda. Tidak ada tempat yang lebih baik selain Piala Dunia,” tutupnya.

Dalam pertandingan yang dihelat Kazan Arena pada Sabtu 30 Juni 2018 malam WIB tersebut, baik Argentina mau pun Prancis memang bermain terbuka sejak menit awal. Tak pelak, saling berbalas gol pun menghiasi jalannya pertandingan ini.

Prancis akhirnya keluar sebagai pemenang setelah mencetak empat gol yang mampu ditorehkan oleh Antoine Griezmann, Benjamin Pavard, dan Kylian Mbappe yang mencetak dua gol. Sementara tiga gol yang dicetak Argentina berhasil diciptakan oleh Angel Di Maria, Gabriel Mercado, dan Sergio Aguero.

Share
Penulis