FaktualNews.co

Angka Partispasi Pemilih di Sampang, Mencapai 84 Persen

Politik     Dibaca : 955 kali Penulis:
Angka Partispasi Pemilih di Sampang, Mencapai 84 Persen
FaktualNews.co/Rafi/
Ketua KPU Kabupaten Sampang, Syamsul Muarif

SAMPANG, FaktualNews.co – Partisipasi masyarakat pemilih terhadap Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2018 di Kabupaten  Sampang, Madura, Jawa Timur, mengalami peningkatan signifikan. Bahkan, angka partisipasi pemilih di Sampang mencapai sebesar 84 persen.

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sampang, Syamsul Muarif mengatakan, angka partisipasi dari masyarakat dalam menggunakan hak pilihnya merupakan hasil penghitungan yang diketahui oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat. ” Pilkada serentak 2018 ini, partisipasi dari masyarakat lebih tinggi daripada Pilkada beberapa tahun silam. Angka partispasi pemilih di Sampang mencapai 84 persen,” ujarnya, Rabu (11/7/2018).

Sesuai data partisipasi pada setiap perhelatan pemilihan umum di wilayah Kabupaten Sampang, pada tahun 2007 lalu angka partisipasi masyarakat mencapai 74,8 persen. Partisipasi tahun ini, telah melampaui target sebagaimana ditentukan oleh KPU Pusat. Yakni, sebesar 77 persen. “Tahun 2012 naik menjadi 78,5 persen. Sementara, pada tahun 2018 ini terus melonjak naik hingga 84 persen,” tandasnya.

Sementara itu, hasil rekapitulasi KPU Sampang, pada Kamis (5/7/2018), Paslon BUpati Wakil Bupati Sampang, Slamet Junaidi – Abdullah Hidayat (Jihad) nomor urut 1 meraup 257.121 suara (38,0438 %). Paslon Hermanto Subaidi – Suparto (Mantap) nomor urut 2 memperoleh 252.676 suara (37,3861 %). SEdangkan Hisan – Abdullah Mansyur (Hisbullah) nomor urut 3 mendapat 166.059 suara (24,5702 %). (Abdul Rafi)

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Nurul Yaqin