FaktualNews.co

Puluhan Warga di Ngawi Keracunan Makanan Hajatan

Peristiwa     Dibaca : 1541 kali Penulis:
Puluhan Warga di Ngawi Keracunan Makanan Hajatan
FaktualNews.co/Zaenal Abidin/
Warga yang mengalami keracunan makanan hajatan dirawat di Puskesamas Kwadungan, Ngawi.

NGAWI, FaktualNews.co – Puluhan warga Dusun Ganting, Desa Karangsono, Kecamatan Kwadungan, Ngawi keracunan makanan di pesta hajatan warga setempat.

Informasi yang dihimpun, usai menyantap makanan di rumah Sarni, pada Jumat (13/7/2018) malam, beberapa tamu langsung merasakan sakit perut.

“Setelah makan nasi rawon, beberapa tamu langsung merasakan mules atau sakit perut,” tutur salah seorang kerabat, Andik Setiono, Sabtu (14/7/2018).

Puluhan warga yang mengalami keracunan langsung dilarikan ke Puskesmas terdekat dan dirujuk ke rumah sakit umum daerah (RSUD) Panti Waluyo Caruban.

Sementara itu, Kapolsek Kwadungan AKP I Wayan Sartika, mengatakan pihaknya sudah mengambil sampel makanan nasi rawon yang dihidangkan saat hajatan di rumah Sarni.

“Dugaan sementara, mereka keracunan nasi rawon yang disantap ketika ada hajatan di rumah Sarni,” jelas Kapolsek, Sabtu (14/7/2018).

Hingga saat ini masih ada delapan orang yang menjalani rawat inap di Puskesmas Kwadungan. Sementara, 24 orang lainnya menjalani rawat jalan dan diperbolehkan pulang.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul