SURABAYA, FaktualNews.co – Pembalap Tim Repsol Honda, Marc Marquez, memprediksikan balapan MotoGP Jerman 2018 akan berlangsung sengit. Menurut Marquez, balapan akan terbagi dalam dua babak yakni 15 lap pertama dan sisanya.
“Mengenai besok, saya pikir kami akan memiliki dua balapan. Maksud saya 15 lap pertama dan sisanya. Di babak pertama, semua pembalap akan cepat tetapi di paruh kedua kondisi ban akan menurun, dan itu akan menjadi kuncinya,” ungkap Marquez, seperti yang diwartakan Hondaracingcorporation, Minggu (15/7/2018).
Pembalap berpaspor Spanyol itu beranggapan bahwa kunci dari balapan MotoGP Jerman 2018 ialah saat 15 lap terakhir. Hal itu dikarenakan pada 15 lap awal semua pembalap akan memiliki kecepatan yang baik dan saling bersaing.
Sementara itu, saat memasuki 15 lap terakhir kondisi ban akan menurun dan membuat pembalap kehilangan kecepatan yang diraih di awal balapan. Semua pembalap yang mampu memanfaatkan kondisi itu akan menjadi pemenang dari MotoGP Jerman 2018 menurut Marquez.
Menilik pada hal itu, maka ban akan berperan penting bagi para pembalap untuk dapa meraih hasil maksimal. Kesalahan dalam memilih ban akan menjadi bumerang bagi tiap pembalap dan cuaca pun akan mempengaruhi jalannya balapan.
“Kami telah bekerja keras untuk mencoba dan tetap menggunakan ban pada lap 21 ke atas. Akan tetapi, itu sulit dan begitu juga dengan balapan,” tuntas pembalap berjuluk The Baby Alien itu.
Marquez memilki keunggulan karena mampu merengkuh pole position saat sesi kualifikasi. Pembalap asal Spanyol itu mampu menjadi yang tercepat dengan catatan waktu 1 menit 20,270 detik. Pada kesempatan itu, Marquez mampu mengungguli catatan waktu dari Danilo Petrucci (Pramac Ducati) di posisi kedua dan Jorge Lorenzo (Ducati Corse) pada tempat ketiga.