Bola

Hasil Pertandingan Piala AFF U-16, Indonesia Unggul 2-0 Atas Myanmar Pada Babak Pertama

SIDOARJO, FaktualNews.co – Babak pertama pertandingan penyisihan grup A Piala AFF U-16, timnas Indonesia U-16 berhasil unggul 2-0 atas Myanmar U-16 di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Selasa (31/7/2018) malam.

Dua gol Indonesia dicetak Amirudin Bagus Kahfi pada menit ke 7 dan menit ke 25.

Gol pertama penyerang Indonesia Bagus Khafi, berkat kerjasama dan dia berhasil mengontrol bola dengan dadanya, kemudian melepaskan tendangan ke sisi kanan gawang Myanmar yang dijaga Nay Lin Htet.

Skor 1-0 untuk keunggulan Indonesia.

Tertinggal 1-0 Myanmar meningkatkan serangan dengan skema serangan balik. Kecepatan pemain depan Myanmar berkali-kali merepotkan pertahanan Indonesia yang dikawal Mochamad Yudha Febrian dkk.

Dua tendangan pemain Myanmar berhasil diblok penjaga gawang Indonesia, Ernando Ari Sutaryadi dan membentur mistar gawang.

Pada menit ke-30 keributan sempat mewarnai jalanya pertandingan pada babak pertama.

Keenakan menyerang, gawang Myanmar justru kembali kebobolan melalui serangan balik. Tendangan Bagus Khafi kembali merobek sisi kanan gawang Myanmar pada menit ke 25.

Skor 2-0 untuk keunggulan Indonesia bertahan hingga wasit meniup peluit babak pertama berakhir.

Susunan pemain:

Timnas U-16 Myanmar (4-5-1)

Kiper : Nay Lin Htet

Belakang : Kaung Khant Kyaw, Thaw Zin Htet, Nyan Lin Htet, Shin Thant Aung

Tengah : Zaw Win Thein, Aung Ko Oo, Yan Kyaw Soe (c), Khun Kyaw Zin Hein, That Si Thu

Depan : La Min Htwe

Pelatih : Nyi Nyi Latt

Timnas U-16 Indonesia (4-4-2)

Kiper : Ernando Ari Sutaryadi

Belakang : Amirudin Bagas Kaffa, Mochamad Yudha Febrian, Fadilah Nur Rahman, Komang Teguh

Tengah : David Maulana (c), Mochammad Supriadi, Brylian Negiehta Trisnanda, Muhammad Fajar Tathur

Depan : Rendy Juliansyah, Amirudin Bagus Kahfi

Pelatih : Fahri Husaini