FaktualNews.co

Jalur Maut Mantingan Ngawi, Bawa Korban Pelajar

Peristiwa     Dibaca : 1972 kali Penulis:
Jalur Maut Mantingan Ngawi, Bawa Korban Pelajar
FaktualNews.co/Zaenal/
Petugas Satlantas Polres Ngawi saat olah TKP laka lantas di jalan raya Mantingan.

NGAWI, Faktualnews.co-Jalan raya Ngawi Mantingan, yang terkenal dengan jalur maut, Jum’at (03/08/2018)kembali menelan korban jiwa. Kali ini korbanya adalah seorang pelajar mengalami kecelakaan di Km 22-23, tepatnya di Desa Kucur, Kecamatan Widodaren, Kabupaten Ngawi, Jatim.

Informasi yang diperoleh menyebutkan, sekitar pukul 06.45 WIB Nova Abdul Hidayat (17) dengan Usman (16), mengendarai motor Vario AE 3256 LB melaju dari arah timur untuk berangkat sekolah. Dari arah berlawanan truk tronton dengan nopol D 9358 DH dikemudikan Agus Ridwan.

Menurut keterangan saksi mata di tempat kejadian, motor yang dikemudikan Nova nampak melaju dengan kecepatan tinggi dari arah timur. Karena tidak bisa mengusai kemudi saat melihat tronton yang ada didepannya. Akhirnya Nova menabrak bodi depan truk, hingga terpental ke samping kanan dan Nova terlindas.

“Tadi tiba-tiba sepeda motor terjatuh ke aspal dan posisi korban agak ke kanan, jarak yang sudah dekat saya tidak bisa menghindari,” kata Agus Ridwan saat ditemui Faktualnews.co.

Sesaat setelah kejadian,kedua pelajar oleh warga dibawa ke Puskesmas Sambirejo, Mantingan untuk mendapatkan perawatan. Namun beberapa saat nyawa korban Nova tidak dapat diselamatkan.

Kapolsek Mantingan, Ngawi AKP Suparno, membenarkan adanya kecelakaan di jalur maut Mantingan yang membawa korban Nova. “Kprban meninggal saat beraqda di Puskesmas Mantingan. Sementara barang bukti dan sopir truk diamankan di Satlantas Polres Ngawi,”ujar AKP Suparno.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Nurul Yaqin
Tags