FaktualNews.co

Tangani Gempa Lombok, Pemprop Jatim Terbangkan Tim Aju

Nasional     Dibaca : 936 kali Penulis:
Tangani Gempa Lombok, Pemprop Jatim Terbangkan Tim Aju
Tenda darurat disulap jadi ruang perawatan bagi korban luka gempa bumi di Lombok Utara.

SURABAYA, FaktualNews.co – Sejumlah bantuan terus mengalir pasca bencana gempa bumi yang melanda Nusa Tenggara Barat dan sekitarnya. Salah satunya dari Pemprop Jawa Timur yang sedianya akan mengirimkan Tim Aju sebanyak empat orang untuk melihat situasi disana. Tim Aju Pemprop Jatim sendiri berangggotakan Kepala Seksi Dinas Kesehatan (Dinkes) beserta satu orang staf dan dua orang dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah Pemprop Jatim ini.

“Satu orang Kepala Seksi Dinkes, satu orang Staf Dinkes, dua orang dari BPBD Jatim. Naik pesawat sore ini jam 16.00 WIB,” ujar Kepala Dinkes Pemprov Jatim, Kohar Hari Santoso, Senin (6/8/2018). Usai kedatangan mereka di Lombok, nantinya tim dari Dinas Sosial serta BPBD Pemprov Jatim juga akan diberangkatkan.

Selain memberi bantuan tenaga, rencananya mereka juga akan mendidirikan dapur umum. Kemudian dikirimkan sejumlah bantuan logistik untuk para korban gempa sesuai kebutuhan. “Besok (Selasa, 7/8/2018) tim dan truk (dikirim untuk mendirikan) dapur umum dari Dinsos dan BPBD,” lanjutnya. Tim ini akan bertugas secara bergantian, sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan hingga situasi benar-benar telah pulih.

Gempa 7 SR yang mengguncang Nusa Tenggara Barat pada Minggu 5 Agustus pukul 18.46 WIB disertai gempa susulan hingga menjelang pagi tadi. Gempa ini memberikan dampak yang luas. Hingga Senin (6/8/2018) pukul 09.00 WIB tercatat 89 orang meninggal dunia akibat gempa, ratusan orang luka-luka dan ribuan rumah rusak. Ribuan warga saat ini sudah mengungsi ke tempat yang aman.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Adi Susanto