FaktualNews.co

Sebagai Upaya Edukasi, BI Jember Buka Stan Informasi di JFC

Ekonomi     Dibaca : 853 kali Penulis:
Sebagai Upaya Edukasi, BI Jember Buka Stan Informasi di JFC
FaktualNews.co/Hatta/
Stan BI Jember di gelaran JFC, yang juga dihadiri Kepala Perwakilan BI Jatim Hermanta.

JEMBER, FaktualNews.co – Sebagai upaya mengedukasi masyarakat dari segala lapisan. Kantor Perwakilan BI (KPwBI) Jember, membuka stan informasi dalam acara Jember Fashion Carnaval (JFC) 17. Diharapakan dengan adanya upaya tersebut, tugas pokok dari Bank Indonesia bisa diketahui secara luas oleh masyarakat.

Upaya yang sama terkait edukasi juga dilakukan sebelumnya. Dengan menggelar selama sepekan kegiatan BI mengajar di Aula Kantor BI Jember sejak 6 Agustus 2018 kemarin.

“Kegiatan edukasi kepada masyarakat itu, serentak di seluruh perwakilan BI. Kemudian seluruh personel melakukan sosialisasi, diseminasi, dan edukasi,” ujar Kepala KPwBI Jember Hestu Wibowo, Minggu siang (12/8/2018).

Dengan adanya kegiatan sosialisasi tentang apa tugas dan seperti apa bank sentral itu, kata Hestu, membuka stan di gelaran JFC, diharapkan masyarakat memahami dan mengetahui tugas pokok bank sentral.

“Tiga pilar kebanksentralan yakni moneter, stabilisasi keuangan, dan sistem pembayaran dan pengelolaan uang rupiah disampaikan,” sambungnya.

Selain itu, upaya BI Jember dalam hal edukasi dapat sesuai dengan harapan seperti yang dilakukan juga lewat pameran di JFC ini. “Setelah sebelumnya sepekan ada program BI Mengajar di aula kantor BI Jember, yang sasarannya adalah kalangan pelajar, pengusaha, akademisi, dan lain-lain,” tandasnya.

Pantauan FaktualNews.co di lokasi stan BI Jember, selain memberikan edukasi tentang tugas pokok Bank Indonesia. BI Jember juga mengenalkan UMKM binaannya kepada masyarakat.

“Yang juga kita ajak untuk mengenalkan hasil produknya, seperti usaha hidroponik, kemudian kerajinan talenan yang menarik, dan ada bahan recycle yang menjadi bahan seni,” ujar Elly Istikomah, salah satu anggota Generasi Baru Indonesia (Genbi) Jember.

Dikatakan, ini adalah upaya BI untuk mengedukasi masyarakat. “Seperti yang dilakukan juga lewat pameran di JFC ini, sehingga BI Jember dapat lebih dikenal secara luas dan jelas, sesuai dengan yang diharapkan,” pungkasnya. (Hatta)

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Nurul Yaqin
Tags