Hutan Gunung Butak dan Panderman Terbakar, BPBD Evakuasi Pendaki
BATU, FaktualNews.co – Kebakaran hutan terjadi di kawasan Gunung Panderman dan Gunung Butak, Sabtu (18/8/2018) pagi. Belum diketahui penyebab kebakaran ini, namun petugas kini tengah melakukan evakuasi kepada para pendaki.
Operator Pusdalops BPBD Kota Batu, Ockta mengatakan peristiwa kebakaran hutan di Gunung Panderman dan Gunung Butak itu terjadi pukul 00.10 WIB. Asap pekat diketahui muncul dari hutan yang tak jauh dari lokasi camping yang digunakan para pendaki.
“Cukup dekat dari lokasi camping dan masih banyak pendaki yang berani mengabadikan kejadian kebakaran ini,” kata Ockta, Sabtu (18/8/2018).
Tim Reaksi Cepat Penanggulangan Bencana BPBD Batu, Perhutani, dan LMDH telah naik ke Gunung Panderman dan Gunung Butak untuk melakukan berupaya memadamkan kebakaran hutan.
“Saat ini tim sudah melakukan evakuasi, mengingat lokasi kebakaran cukup jauh. Selain itu peralatan kami juga sangat terbatas,” paparnya.
Menurut Ockta, saat ini jalur pendakian ke Gunung Butak dan Gunung Panderman sudah ditutup sampai batas waktu yang belum ditentukan. Pihaknya juga belum mengetahui penyeba pasti kebakaran hutan tersebut.
“Untuk keselamatan para pendaki, maka kita tutup sementara,” tandasnya.