Peristiwa

Pedagang Asongan Tewas Diserempet Truk di Bypass Krian Sidoarjo

SIDOARJO, FaktualNews.co – Nahas menimpa Gatot Suharto (50), warga Dusun Soboriwo RT 05 RW 02, Desa Wirobiting, Kecamatan Prambon, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur. Pedangan asongan itu tewas terserempet truk di Jl Raya Bypass KM 30/100, Kecamatan Krian, Kabupaten Sidoarjo, Selasa (21/8/2018).

Informasi dihimpun, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 12.30 WIB. Awalnya, korban berjalan di jalan aspal lajur kanan. Diwaktu bersamaan, melaju truk trailer nopol L 9166 UV dari arah Mojokerto-Surabaya. Selanjutnya, korban terserempet ban belakang sebelah kanan yang dikemudikan Hari Purwanto (40), warga Kelurahan Wonokusumo, Kecamatan Semampir, Kota Surabaya.

“Menurut saksi di lokasi, korban berjalan kemudian terserempet truk dari arah Mojokerto-Surabaya. Korban meninggal dilokasi kejadian,” ucap Kapolsek Krian, Kompol Saibani.

Setelah petugas melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) dan mencari keterangan dari beberapa saksi, korban langsung dievakuasi ke Rumah Sakit Anwar Medika Balongbendo. “Korban dilarikan ke Rumah Sakit, sedangkan kendaraan yang terlibat diamankan di Pos Lantas Baypass Krian,” terangnya.

Karena kecelakaan lalu lintas dan mengakibatkan seseorang meninggal dunia, peristiwa itu kemudian ditangani oleh Satuan Lalu lintas Polresta Sidoarjo. “Untuk penanganan awal dilakukan petugas Mapolsek Krian, kemudian di tangani oleh Satlantas Polresta Sidoarjo,” jelasnya.

Pihaknya juga mengimbau kepada masyarakat supaya lebih berhati-hati dan selalu waspada saat berada di jalan raya. “Karena bekerja di jalan raya resikonya cukup tinggi, kami mengimbau kepada masyarakat agar lebih waspada dan berhati-hati,” pungkasnya.