FaktualNews.co

Pemeriksaan Hewan Kurban di Jombang, Dipertanyakan

Kesehatan     Dibaca : 939 kali Penulis:
Pemeriksaan Hewan Kurban di Jombang, Dipertanyakan
FaktualNews.co/istimewa
Penjual hewan kurban di Mojokerto.

JOMBANG, FaktualNews.co- Sebagaimana tahun-tahun sebelumnya, setiap menjelang Hari Raya Idul Adha, Dinas Peternakan Kabupaten Jombang, selalu memeriksa hewan kurban. Pada tahun inipun, Dinas Peternakan Jombang, juga melakukan hal yang sama. Rabu (21/8/2018), pihak Dinas Peternakan Jombang, melakukan pemeriksaan hewan kurban di sejumlah tempat penjualan hewan kurban yang tersebar di Jombang.

Pemeriksaan hewan kurban oleh Dinas Peternakan Jombang, pada H minus 1 inilah yang dipertanyakan sebagian warga Jombang. Karena dianggap pemeriksaan itu sudah terlambat. Pasalnya, di tempat penjualan hewan kurban tersebut, sudah banyak hewan kurban yang terjual. “Pemeriksaan itu terlambat, mestinya sebelum masuk ke tempat penjualan, hewan kurban sudah dinyatakan bisa untuk dijadikan hewan kurban,” ujar Eko Nugroho warga Kayangan, Kecamatan Diwek, Kabupaten Jombang, kepada FaktualNews.co Rabu (21/8/2018) siang.

Menurut Eko, apa yang dilakukan pihak Dinas Peternakan Jombang, dalam memeriksa hewan kurban pada sehari menjelang Hari Raya Idul Adha hanyalah menjalankan skedul serta kegiatan rutinitas setiap menjelang Hari Raya Idul Adha.” Itu terlambat, kalau memeriksa hewan kurban sehari menjelang Hari Raya Idul Adha. Karena hewan yang diperiksa hari ini, belum tentu terjual. Kalau tujuannya murni memeriksa hewan demi kelayakan daging hewan yang akan dijadikan hewan kurban, jangan mepet seperti ini pemeriksaannya, ” kata Eko Nugroho.

Lebih lanjut Eko Nugroho, anggota LPPNRI (Lembaga Pemantau Penyelenggara Negara Republik Indonesia) yang terkenal vokal mensikapi sejumlah masalah di Jombang itu mengatakan, sebenarnya karena waktunya sudah mepet yang lebih tepat pihak Dinas Peternakan melakukan pemeriksaan hewan kurban, di tempat penyembelihan hewan kurban sebelum dilakukan penyembelihan.

“Menurut saya yang sangat tepat petugas datang ke masjid atau mushala atau manapun yang ada penyembelihan hewan kurban. Idul Adha sudah besok kok, sekarang baru melekukan pemriksaan hewan kurban. Ini menurut saya adalah kegiatan rutin saja,”pungkas Eko yang mengaku sempat melihat pemeriksaan hewan kurban di tempat penjualan yang ada di lapangan Ceweng, Diwek, Kabupaten Jombang, Rabu (21/8/2018) siang. (Nasrullah Zulkarnain)

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Nurul Yaqin