FaktualNews.co

HUT ke-68, DPRD Kabupaten Jombang Gelar Malam Tasyakuran

Advertorial     Dibaca : 871 kali Penulis:
HUT ke-68, DPRD Kabupaten Jombang Gelar Malam Tasyakuran
FaktualNews.co/Istimewa/
Ketua DPRD Jombang, Joko Triono memotong tumpeng dan diserahkan ke Plt Bupati Jombang, Mundjidah Wahab (tengah) saat malam tasyakuran HUT ke-68 DPRD setempat.

JOMBANG, FaktualNews.co – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Jombang, menggelar malam tasyakuran HUT ke 68 DPRD setempat, Jumat (24/8/2018) malam.

Peringatan HUT ke 68 DPRD Kabupaten Jombang ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh Ketua DPRD, Joko Triono dan Plt Bupati Jombang, Mundjidah Wahab.

Ketua DPRD Kabupaten Jombang, Joko Triono, mengatakan momentum peringatan HUT ke 73 Kemerdekaan Indonesia, juga diikuti dengan lahirnya generasi bangsa Indonesia kedepan jauh lebih maju dan lebih baik. “HUT ke-73 Kemerdekaan Indonesia, juga bertepatan dengan HUT ke-68 DPRD Jombang,” ujarnya.

Joko juga menyarankan hari jadi Kabupaten Jombang juga harus segera di tetapkan. “Jombang kedepan sudah harus punya gedung kesenian. Mobil ambulance siaga desa juga harus bisa lebih bermanfaat bagi masyarakat. Polindes di setiap desa juga harus bekerja sebagaimana fungsinya dengan optimal,” tambah politisi PDIP ini.

“DPRD Kabupaten Jombang akan mendukung dan mengawal program pemerintahan 5 tahun ke depan.”

Sementara itu, Plt Bupati Jombang Mundjidah Wahab, mendoakan para anggota DPRD yang akan mencalonkan kembali, bisa terpilih lagi. Dirinya juga memberi kepercayaan kepada Ketua DPRD untuk bisa menentukan hari jadi Kabupaten Jombang, serta berjanji akan membangun gedung kesenian untuk para pegiat seni di Kabupaten Jombang dengan persetujuan DPRD.

Tidak hanya itu Bupati terpilih ini juga akan memfasilitasi dan mengupayakan di bidang olahraga untuk membangun lapangan sepak bola yang dananya bisa dibiayai oleh APBN. Program pencetakan e-KTP kedepan juga bisa dilakukan pada setiap kecamatan. “Insyaallah, Kabupaten Jombang dengan dukungan, peran serta dan partisipasi seluruh masyarakat harus lebih baik,” tegas Mundjidah.

Hadir pada HUT 68 DPRD Jombang malam itu Ketua DPRD Kabupaten Jombang, para Wakil Ketua juga anggota. Ketua DPRD Kabupaten Nganjuk, Forkopimda, Kepala OPD, juga Camat dan para undangan. (*)

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul