Rayakan HUT Kemerdekaan RI, Aisyiyah di Jombang, Ikut Karnaval
JOMBANG, FaktualNews.co- Tidak beda dengan elemen masyarakat dalam merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI ke 73 tahun 2018. Pimpinan Cabang Aisyiyah Bandar Kedung Mulyo, Kabupaten Jombang, Jatim, juga ikut merayakan HUT Kemerdekaan RI tahun ini.
Dengan menunjukkan potensi yang ada di tubuh PCM Aisyiyah Bandar Kedung Mulyo, Jombang. Kepengurusan Aisyiyah Bandar Kedung Mulyo, yang berpusat di Dusun Jayan, Desa Barong Sawahan, Kecamatan Bandar kedung Mulyo, Jombang ini, mengikuti karnaval (pawai budaya) yang digelar panitia PHBN Kecamatan Bandar Kedung Mulyo, Sabtu (25/8/2018) siang.
Berbagai potensi yang ditampilkan PCM Aisyiyah Bandar Kedung Mulyo, dalam karnaval yang diikuti seluruh desa dan ormas di wilayah Kecamatan Bandar Kedung Mulyo tersaebut. Diantaranya Posyandu Asyiyah, Tapak Suci, Remaja Masjid, TPQ (Taman Pendidikan Al Qur’an), ibu-ibu anggota dan simpatisan Aisyiyah, serta TK (Taman Kanak Kanak) dan PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini) Bustanul Athfal, Desa Barong Sawahan, Bandar Kedung Mulyo.
Ketua PCM Aisyiyah Bandar Kedung Mulyo, Hj Thoriqul Huda mengatakan, ikutnya PCM Bandar Kedung Mulyo dalam karnaval adalah termasuk sebagai ajang syiar Aisyiyah organisasi underbow Muhammadiyah dan juga sebagai ajang silaturahim.
“Alhamdulillah tahun ini kami bisa ikut tampil di karnaval dalam rangka HUT Kemerdekaan RI ke 73. Semoga kegiatan ini bisa menjadi syiar kami. Dan tidak kalah pentingnya, bisa mengenang jasa pahlawan yang merebut kemerdekaan Republik Indonesia. Karena itu, mari kita isi kemerdekaan ini, dengan berlomba-lomba dalam menuju kebaikan. Dengan begitu insya Allah SWT akan melindungi kita semua, “terang Hj Thoriqul Huda yang biasa dipanggil Yu Kaji Thoriq ini kepada FaktualNews.co Sabtu (25/8/2018) siang. (Nasrullah Zulkarnain).