Begini Cara Membersihkan Muka dari Makeup Tanpa Merusak Wajah
FaktualNews.co-Meskipun hanya sekedar membersihkan wajah dari sisa make up. Akan tetapi membersihkan make up memiliki tips dan trik tersendiri untuk membuat wajah benar-benar bersih. Tidak hanya sekedar mengusap dan membersihkan dengan sembarangan. Membersihkan wajah dari sisa make up pun harus dilakukan dengan hati-hati dan dengan cara yang benar pula. Pembersihan make up yang salah akan membuat kotorannya menutupi pori-pori sehingga membuat timbulnya jerawat.
Agar kulit wajah bisa bersih maksimal tanpa melukai kulit wajah. Mari simak cara membersihkan muka dengan maksimal tanpa perlu melukai kulit wajah, seperti dilansir https://kawaiibeautyjapan.com/.
Inilah 5 cara membersihkan muka dari makeup dengan tepat tanpa merusak wajah.
1. Gunakan Pembersih yang Berbahan Dasar Air.
Jika sudah terbiasa menggunakan pembersih make up yang bertekstur cream, tak ada salahnya jika mulai sekarang mencoba menggunakan pembersih dengan bahan dasar air. Dengan menggunakan ini, tentunya bisa membuat wajah lebih bersih dan nyaman daripada saat menggunakan pembersih berbentuk cream. Selain itu, menggunakan pembersih yang berbahan dasar air juga bisa mengangkat sisa make up-mu dengan lebih maksimal sekaligus bisa memberikan sensasi sejuk di wajah.
2. Usap dengan Gerakan yang Benar.
Membersihkan make up, bukan hanya soal mengusap sembarangan bagian yang masih terdapat makeup yang menempel. Perlu diperhatikan, sembarangan mengusap bagian wajah akan bisa menimbulkan keriput halus yang secara tak sengaja terbentuk saat mengusap wajah dengan sembarangan.
Oleh karena itu, perlu memperhatikan cara mengusap yang benar. Untuk bagian bibir dan mata, bisa menggunakan cotton pads yang dilipat menjadi dua bagian kemudian berilah pembersih wajah pada satu bagian. Tekankan cotton pads selama beberapa menit di bagian mata atau bibir, kemudian usap ke samping. Jangan sesekali mengusapnya ke bagian bawah karena dapat menimbulkan keriput halus.
3. Hati-Hati Saat Menggunakan Riasan Waterproof.
Menghilangkan makeup jenis waterproof memang sangat sulit dilakukan. Orang yang tidak sabar akan mengusapnya berkali-kali hingga make up hilang tak bersisa. Tapi hal ini sangatlah beresiko pada kulit di sekitar mata. Untuk mencegah timbulnya kerutan halus di sekitar mata, bisa menggunakan cotton buds untuk menghilangkan riasan mata. Selain itu, bisa menggunakan pembersih khusus mata yang berbahan dasar minyak untuk menjaga kelembapan kulit sekitar mata.
4. Gunakan Alat Bantu agar Lebih Bersih.
Saat menggunakan make up yang sedikit lebih tebal dari biasanya, pastikan kamu sudah membersihkan foundation ataupun bb cream yang dipakai terlebih dahulu. Pastikan mulai membersihkannya dari bagian tengah wajah. Tuang pembersih di atas kapas, kemudian bersihkan dengan gerakan memutar ke atas hingga melalui telinga.
Setelah semua make up terangkat sempurna, bersihkan wajah dengan menggunakan facial foam yang sesuai. Setelah itu, jangan lupa menggunakan alat bantu seperti clean pop untuk memastikan wajah telah bersih menyeluruh dan sekaligus membantu proses eksfoliasi kulit wajah.
5. Jangan Memakai Air yang Terlalu Hangat.
Selalu ingat bahwa, setelah menghapus make up dengan facial cleaner kemudian hapus dengan facial foam. Ketika membersihkan make up dengan facial foam, pastikan air yang digunakan tidak terlalu panas.
Air yang terlalu panas akan mengambil kelembapan wajah, sebaiknya gunakan air yang hangat untuk mencuci dan membersihkan wajah untuk membuka pori-pori wajah, agar kotorannya bisa keluar dengan mudah.
Begitulah cara membersihkan make up tanpa sisa sedikitpun dan tanpa melukai atau menimbulkan kerutan di wajah. Nah, mulai sekarang jangan asal usap. Selamat mencoba! (Afrilia)