FaktualNews.co

Kebakaran Hanguskan Satu Rumah di Randuagung, Gresik

Peristiwa     Dibaca : 1523 kali Penulis:
Kebakaran Hanguskan Satu Rumah di Randuagung, Gresik
FaktualNews.co/Istimewa/
Kebakaran rumah di Perum Gresik Kota Baru (GKB), Kabupaten Gresik

GRESIK, FaktualNews.co – Rumah Dedi Andrianto (43), di Jalan Simpang Bengawan Solo IA, Perum Gresik Kota Baru (GKB), Kabupaten Gresik, Jawa Timur, ludes dilalap api. Selain itu kebakaran juga membuat dua rumah di sampingnya sedikit terbakar.

Informasi yang dihimpun, kebakaran rumah itu berawal saat ada ilalang di bagian belakang rumah korban yang terbakar. Kemudian, api membesar lalu merembet ke rumah milik Dedi. Kencangnya tiupan angin, membuat api dengan mudah meluluhlantahkan rumah tersebut.

Kapolsek Kebomas, Kompol Ronni Edy Yusuf, menuturkan memang benar ada kebakaran yang menyebabkan satu rumah dengan seisinya terbakar akibat ilalang yang terbakar.

“Api sudah dipadamkan namun akibat kebakaran itu, membuat satu rumah dan isinya terbakar,” ujarnya, Minggu (16/09/2018).

Menurutnya, sejumlah petugas Pemadam Kebakaran (PMK) langsung menuju ke lokasi pasca mendapatkan informasi terkait kebakaran itu. Petugas dibantu warga bahu membahu memadamkan amukan si jago merah. “Untuk memadamkan api, ada tiga unit pemadam kebakaran yang dikerahkan,” tambahnya.

Sementara itu, salah satu saksi mata, Jupri, menyatakan api dari ilalang yang terbakar berasal dari sisi timur. Melihat kejadian api yang semakin membesar, dia berteriak meminta tolong sambil menelepon petugas pemadam kebakaran.

“Api yang merayap sangat cepat dan tiba-tiba langsung melalap dua rumah,” pungkasnya.

Selain melalap satu rumah, api juga melalap sebagian rumah yang berada di sampingnya. Beruntung dalam kejadian tersebut tidak ada korban jiwa. Saat ini sejumlah pemadam kebakaran masih melakukan pembasahan di dua rumah yang terbakar.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Z Arivin