MOJOKERTO, FaktualNews.co – Sebuah mobil Elf berpenumpang 15 orang asal Pandaan, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, terguling dan menabrak pagar rumah milik warga di Kutorejo, Kabupaten Mojokerto. Rombongan tersebut berwisata ke pantai Gemah yang ada di wilayah Tulungagung, Minggu (16/9/2018)
Kecelakaan yang dikarenakan ban selip ini mengakibatkan, beberapa penumpang mengalami luka ringan. Kendati demikian, mereka harus dilarikan ke puskesmas terdekat dan dua penumpang harus di rujuk ke RSU Sukandar Mojosari.
Ipda Edy Kanit Lantas Polres Mojokerto mengatakan, kecelakaan tunggal atau di sebabkan selip ini, terjadi pada Minggu (16/9/2018) sekitar pukul 05.30 WIB. Mobil Elf bernopol W 7278 X yang dikemudikan Mardi (38) asal Dusun Begagah, Desa Kemirisewu, Kecamatan Pandaan, Kabupaten Pasuruan tiba-tiba terguling tepat di tikungan Jalan Raya Desa Pesanggrahan Kecamatan Kutorejo. “Mobil menabrak dua pagar rumah milik warga serta lampu penerangan jalan,” katanya.
Kronologi kecelakaan tunggal ini berawal saat mobil Elf berpenumpang 15 orang melaju dari arah Pasuruan menuju Tulungagung atau dari timur ke arah barat. Sesampainya di tempat kejadian atau di Jalan Raya Desa Pesanggrahan, Kecamatan Kutorejo, mobil yang akan berbelok ke arah kiri, tiba tiba selip.
“Karena laju kendaraan cukup kencang akhirnya supir tak mampu mengendalikan laju kendaraan, dan mengakibatkan mobil Elf tersebut terguling hingga menutup separuh jalan,” imbuhnya.
Akibat kejadian ini, empat orang yang masing-masing dua anak-anak dan dua orang dewasa yakni Arnaila (9) asal Dusun Begagah, Desa Kemirisewu, Kecamatan Pandaan dan Natifiah (11) Desa Karangrejo, Kecamatan Gempol, Kabupaten Pasuruan serta Mukelar (58) asal kelurahan Karang Pilang, Kecamatan Warugunung, Kota Surabaya dan Nurina Listiah (26) Desa Krembung, Kecamatan Krembung, Kabupaten Sidoarjo mengalami luka ringan.
“Korban mengalami benturan dengan benda tumpul dan harus mendapatkan perawatan di rumahsakit. Saat ini korban sudah kita evakuasi,” tandasnya.