FaktualNews.co

Rem Blong, Truk Fuso Seruduk 8 Kendaraan di Pasuruan

Peristiwa     Dibaca : 1428 kali Penulis:
Rem Blong, Truk Fuso Seruduk 8 Kendaraan di Pasuruan
FaktualNews.co/Abdul Aziz/
Truk Fuso yang terlibat kecelakaan di Pasuruan (Kiri), mobil Brio ringsek akibat kecelakaan beruntun di Pasuruan (Kanan)

PASURUAN, FaktualNews.co – Kecelakaan beruntun yang melibatkan 9 kendaraan terjadi di Jalan Raya jurusan Malang-Surabaya tepatnya di simpang empat Patungsapi di kawasan Desa Tawangrejo, Kecamatan Pandaan, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, Minggu (16/9/2018). Kejadian tersebut menimbulkan kemacetan.

Meski tak ada korban jiwa, kecelakaan yang terjadi sekira pukul 07.30 WIB membuat antrean kendaraan mengular. Kendati tak memakan korban jiwa, namun beberapa penumpang kendaraan yang terlibat kecelakaan mengalami luka-luka. Para korban harus dilarikan di Rumahsakit Medika, Pandaan untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut.

Peristiwa ini berawal saat truck Fuso Nopol W 9178 NH, berjalan dari selatan ke utara. Sesampainya di lokasi, pengemudinya tidak bisa menguasai laju kendaraan hingga menabrak kendaraan lain yakni truk tangki air Nopol N 9351 UT. Tak sampai disitu, truk Fuso ini justru mengarah ke kanan dan menabrak Honda Brio Nopol N 1528 CR.

Selain itu, juga mengarah kekiri menabrak minibus Daihatsu Grand max Nopol W 796 BE. Saking kerasnya, Grand max tersebut terdorong kedepan menabrak motor Honda CB150R Nopol AG 5888 HX dan Daihatsu Grand max. Tak berhenti sampai disitu, truk kemudian menabrak Daihatsu Xenia Nopol L 1446 PF dan pagar tembok yang berada di sebelah barat jalan.

Sedangkan mobil Honda Brio Nopol N 1528 CR terdorong kedepan menabrak Daihatsu Xenia Nopol W 1647 BL, dan terdorong kedepan menabrak mobil Toyota Kijang Innova Nopol N 1082 VZ. Diduga kecelakaan beruntun tersebut akibat truk Fuso mengalami rem blong.

“Kecelakaan akibat rem truk Fuso tak berfungsi,” terang Kasat Lantas Polres Pasuruan AKP Eko Iskandar, saat dihubungi, Minggu (16/9/2018).

Sementara dari data yang dihimpun, korban yang mengalami luka yakni Akhmad Ivan Zulkarnaen (26), penumpang kendaraan Honda Brio Nopol N 1528 CR warga JL Raya Tanjung 77 B Kecamatan Gempol, Kabupaten Pasuruan. Fazeen Naura Azkia (11) pelajar, asal JL Bareng Kartini Gg.3C No.118 C Kota Malang.

Korban lain, Faiza Adiva Nisrina (6) adik dari korban Fazeen Naura Nisrina dan Mukhamad Junaidi, pengemudi mobil Daihatsu Xenia. Sementara itu, pengemudi truk Fuso, Kutut Suntari (60) asal Kedung Kampil, Desa Kedungsolo, Kecamatan Porong, Kabupaten Sidoarjo, masih diperiksa secara intensif petugas Sat Lantas Polres Pasuruan.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Z Arivin