Bola

Live Streaming Piala AFC U-16 2018 Indonesia Vs India, Hanya Butuh Hasil Imbang

FaktualNews.co – Timnas Indonesia U-16 akan menghadapi India U-16 dalam pertandingan terakhir Grup C Piala AFC U-16 2018 di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia, Kamis (27/9/2018) malam.

Pertandingan Piala AFC U-16 2018 ini disiarkan langsung stasiun televisi swasta nasional MNC TV atau bisa disaksikan melalui link streaming mulai pukul 19.00 Wib.

Anak asuhan Fahri Husaini hanya butuh hasil imbang melawan India U-16, sudah bisa mengantarkan Indonesia memastikan diri lolos ke babak perempat final dengan status juara Grup C, tak peduli dengan apa pun hasil laga Vietnam versus Iran.

Timnas U-16 Indonesia saat ini berada di puncak klasemen Grup C dengan empat poin, unggul selisih gol atas India.

Vietnam dan Iran di posisi ke-3 dan ke-4 dengan koleksi satu angka.

Sementara itu, pada Grup A ada penundaan jadwal karena kendala cuaca.

Dua pertandingan Grup A yang seharusnya digelar pada Rabu (26/9/2018) ditunda menjadi, Kamis (27/9/2018) pukul 10.00 WIB.

Dua laga yang ditunda itu adalah Malaysia versus Jepang dan Thailand versus Tajikistan.

Jepang saat ini memimpin klasemen dengan koleksi empat poin, disusul Thailand dan Malaysia dengan masing-masing satu angka.

Melansir Bola.com, pada Piala AFC U-16 edisi 2002, India mampu tampil di perempat final. Prestasi itu belum bisa terulang, hingga edisi tahun ini, India tinggal selangkah lagi bermain di fase 8 besar.

Jika mampu menahan Indonesia, the Blue Colts akan finis sebagai runner-up Grup C di bawah Indonesia. Kemungkinan, Bikash Yumnam dkk. akan bersua Korea Selatan yang berpeluang besar sebagai juara Grup D di perempat final.


atau
http://www.iliga.net/2017/12/match-1.html

Prediksi susunan pemain

Indonesia U-16: Ernando Ari Sutaryadi; Bagas Kaffa, Fadhillah Nur Rahman, Komang Teguh, Yudha Febrian; Andre Oktaviansyah, Brylian Aldama, David Maulana; Amanar Abdillah, M Supriadi, Bagus Kahfi.

Pelatih: Fakhri Husaini

India U-16: Niraj Kumar; Bikash Yumnam, Gurkirat Singh, Shabas Ahammed Moothedath; Ravi Bahadur Rana, Givson Singh Moirangthem, Ricky John Shabong; Vikram Partap Singh, Bekey Oram, Ridge Melvin Demello

Pelatih: Bibiano Fernandes