FaktualNews.co

Rampas HP, Tiga Pelajar Keok Disergap Tim Anti Bandit Polsek Gayungan Surabaya

Kriminal     Dibaca : 1417 kali Penulis:
Rampas HP, Tiga Pelajar Keok Disergap Tim Anti Bandit Polsek Gayungan Surabaya
FaktualNews.co/Mokhamad Dofir/
Tiga remaja pelaku penjambetan handphone di Surabaya

SURABAYA, FaktualNews.co – Tiga remaja yang masih berstatus sebagai pelajar merampas handphone di Jalan Ahmad Yani, Kota Surabaya, Jawa Timur. Beruntung, Tim Anti Bandit Reskrim Polsek Gayungan yang dipimpin AKP Philip R Lopun segera meringkus pelaku.

Identitas ketiganya berinisial PS (16), MA (17) dan DM (16) asal Karah, Kecamatan Jambangan, Kota Surabaya. AKP Philip menuturkan, perampasan itu terjadi seminggu lalu atau tepatnya pada hari Jumat tanggal 21 September 2018 pukul 00.30 WIB malam. Dengan korban Mariono (38) asal Lamongan.

Ketika itu, korban sedang berjaga di depan Kantor Percetakan yang berada di Jalan Ahmad Yani nomor 48 Kota Surabaya. “Tiba-tiba tiga pelaku ini berboncengan mengendarai sepeda motor vario datang dari arah utara melawan arus, salah satunya (pelaku) merampas HP korban,” terang AKP Philip, Jumat (28/9/2018).

Sadar handphone milinya dijambret, korban lantas meneriaki pelaku. Kebetulan, petugas Tim Anti Bandit Reskrim Polsek Gayungan sedang melintas dan segera melakukan pengejaran.

“Pada saat di Jalan Injoko, pelaku serta barang bukti berhasil diringkus,” lanjutnya.

Selain mengamankan pelaku, petugas juga menyita barang bukti berupa satu HP merk Samsung J7 Pro serta sebuah motor Honda Vario bernomor polisi L 6638 MC. Saat ini kasus tersebut tengah dalam penyidikan petugas.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Z Arivin