FaktualNews.co

Tabrak MPU, Pengendara Motor Asal Pasuruan Tewas Terlindas Dump Truck

Peristiwa     Dibaca : 1462 kali Penulis:
Tabrak MPU, Pengendara Motor Asal Pasuruan Tewas Terlindas Dump Truck
FaktualNews.co/Aziz
jasad korban sebelum dievakuasi petugas, rabu (3/10/2018)

PASURUAN, FaktualNews.co – Didik Purwanto (32) asal Dusun/Desa Martulopuro, Kecamatan Purwosari, Kabupaten Pasuruan, menghembuskan nafas terakhir di Jalan Raya Surabaya – Malang, tepatnya masuk wilayah Desa Martopuro, setelah terlindas dump truk yang berada di belakangnya, Rabu (3/10/2018) pagi.

“Korban meninggal di lokasi kejadian itu karena mengalami luka serius di bagian kepala,” papar Kasat Lantas Polres Pasuruan, AKP Eko Iskandar, Rabu (3/10/2018). Menurut Eko, kecelakaan berawal saat korban naik sepeda motor Yamaha Mio tanpa plat nomor dan tak memakai helm, melaju kencang di jalan raya tersebut.

Dilokasi kejadian, korban menabrak bagian belakang kanan Mobil Penumpang Umum (MPU) yang berhenti untuk mengambil penumpang. Akibatnya, korban terjatuh ke kanan. Nahas, dari arah belakang muncul dump truk L 9357 UP, yang dikemudikan Abadi (58) asal Kendangsari, Surabaya.

Karena jarak yang terlalu dekat, sopir dump truk tak mampu menguasai rem, hingga kepala korban terlindas ban depan dan mengalami luka cukup parah. Mengetahui korban tewas, sopir MPU langsung kabur ke arah Malang untuk hindari masalah.

Setelah dievakuasi, jasad korban dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Pusdik Brimob Watukosek untuk diotopsi. Petugas Unit Laka Lantas Polres Pasuruan yang datang ke lokasi, mengamankan barang bukti termasuk meminta keterangan sopir dump truk. “Kita masih lakukan penyelidikan,” pungkas Eko.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Adi Susanto